Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Ide Lomba 17 Agustus yang Hemat Biaya, Nggak Kalah Seru, Kok!

Beberapa lombanya pasti sudah familiar dengan kamu, nih!

Romi Subhan

Tidak lengkap rasanya jika momen 17 Agustus tidak dimeriahkan dengan berbagai lomba. Biasanya setiap tempat tinggal memiliki tradisi atau lombanya masing-masing. Lomba yang digelar ini merupakan simbol perjuangan para pahlawan saat merebut kemerdekaan di masa lalu.

Lomba yang diadakan juga biasanya sederhana dan tak harus memakan biaya tinggi. Seperti deretan lomba ini yang bisa kamu adakan untuk daerah tempat tinggal kalian masing-masing.

Penasaran apa saja lomba 17 agustus yang hemat biaya tapi tetap seru dan menyenangkan? Simak, yuk!

1. Lomba makan kerupuk

Instagram.com/hadiwnjoto

Bicara soal hemat biaya tentu kamu tidak bisa melupakan perlombaan satu ini. Lombanya cukup sederhana karena kamu hanya perlu menyediakan beberapa kerupuk yang digantung dengan tali. Untuk mempersiapkan ini cukup mudah, ya. Karena masing-masing harga kerupuk dan tali plastik tak sampai Rp5.000.

2. Lomba memasukkan paku ke dalam botol

Steemit.com

Tak kalah sederhana dan hemat biaya, ada lomba memasukkan paku ke dalam botol. Secara teknis kamu hanya perlu mengikatkan paku dengan tali kepada para pemain. Nantinya para pemain akan berjongkok untuk mencoba memasukkan paku ke dalam sebuah botol yang telah disiapkan.

3. Lomba balap karung

Instagram.com/adingkuswara

Tentu kamu tidak akan terlewat untuk lomba 17-an satu ini. Bahan-bahannya mudah karena hanya perlu karung goni yang kuat. Secara teknis nantinya para pemain yang sudah masuk ke dalam karung berlomba menjadi yang tercepat untuk mencapai garis finish.

4. Lomba membawa kelereng menggunakan sendok

ppid-desa.jemberkab.go.id

Tak jauh berbeda dengan lomba balap karung, lomba satu ini butuh kecepatan serta keseimbangan dalam membawa kelereng dengan sebuah sendok. Nantinya kamu hanya memerlukan beberapa butir kelereng dan sendok. Kamu bisa pakai arena balap karung sebelumnya untuk menjadi tempat lomba.

5. Lomba mencari koin dalam tepung

sman10malang.sch.id

Cukup hemat biaya dan bisa dilakukan dengan seru. Bukan dalam sebuah buah, melainkan koin disembunyikan di dalam tepung. Biasanya pemain perlu menggunakan giginya untuk mencari koin tersebut yang berada di tumpukan tepung yang cukup banyak. Bahan yang diperlukan juga cukup murah karena hanya membutuhkan beberapa koin dan tepung.

6. Lomba tarik tambang

Denpasarkota.go.id

Lomba 17 Agustus hemat biaya berikutnya adalah tarik tambang. Kamu hanya perlu tali tambang untuk membuat lomba satu ini. Untuk memainkannya, kamu memerlukan beberapa regu. Kekompakan, saling percaya dan kekuatan diuji untuk dapat mengalahkan lawan. Seru bukan?

7. Lomba joget balon

perlombaan17an.blogspot.com

Kamu hanya perlu mempersiapkan galon dan sedikit musik untuk melakukan lomba berikut ini. Tentu tak akan sulit dan cukup hemat biaya. Di sini kamu bisa membagi pemain menjadi pasang-pasangan untuk saling berjoget dengan balon di antara kedua pemain ini. 

Itulah tadi lomba 17 Agustus yang hemat biaya yang bisa kamu jadikan inspirasi untuk lomba di daerah tempat tinggal kamu. Lomba yang ada selain hemat biaya tentu memberikan pelajaran yang bermakna untuk para pemain, seperti kerja sama, kedisiplinan, kesabaran, dan kejujuran.

Agar tidak terlewat begitu saja, kamu tentu bisa mengisinya dengan beragam lomba yang memeriahkan ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ini.

IDN Media Channels

Latest from Inspiration