8 Penyebab Rumah Gampang Berdebu yang Jarang Disadari 

Lebih perhatikan area terbuka seperti karpet, sofa dan tirai

8 Penyebab Rumah Gampang Berdebu yang Jarang Disadari 

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Membersihkan rumah adalah kegiatan wajib yang perlu dilakukan untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan para penghuninya. Namun, membersihkan rumah adalah hal yang melelahkan, maka tidak jarang orang menggunakan jasa profesional untuk melakukannya. 

Membersihkan rumah bukanlah hal yang mudah. Debu cepat sekali datang dan hinggap di area yang terbuka. Lantas, dari mana debu berasal? Jangan-jangan, debu berasal dari dalam rumah kamu sendiri! Untuk itu, ketahuilah penyebab rumah gampang berdebu yang sering tidak kamu sadari. 

1. Karpet yang jarang dibersihkan

8 Penyebab Rumah Gampang Berdebu yang Jarang Disadari 

Biasanya karpet diletakkan di ruang tamu untuk membuat siapapun nyaman saat berkunjung. Namun, karpet dapat menjadi penyebab rumah gampang berdebu karena sulit dibersihkan. 

Memiliki banyak bulu dan serat, membersihkan karpet memerlukan usaha ekstra agar bersih sempurna. 

Untuk itu, sebelum membeli karpet, sebaiknya pilih karpet yang mudah dibersihkan. Jika sudah terlanjur, kamu bisa membersihkan karpet dan menjemurnya secara berkala agar debu tidak mengendap.

2. Malas membersihkan kasur

Kasur merupakan salah satu tempat yang paling sering kita gunakan, karena fungsi utamanya sebagai alas tidur. Untuk itu, jika kamu malas membersihkannya, kasur akan menjadi tempat paling cocok untuk debu hinggap.

Hal ini akan membuat kamu merasa gatal-gatal saat tertidur di atasnya. Kamu perlu membersihkan kasur secara rutin. Gunakanlah vacuum cleaner agar debu cepat terangkat dan hasil lebih optimal.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here