Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Pasangan Weton yang Paling Cocok untuk Menikah, Bakal Langgeng!

Jadi pasangan serasi yang menerima kekurangan masing-masing

Raden Putri

Istilah weton jodoh dalam kepercayaan masyarakat Jawa tentu bukanlah suatu hal yang asing. kecocokan weton ini dipercaya mampu memberikan gambaran kecocokan, baik-buruk dari dua pasangan yang akan melanjutkan hubungan ke jenjang yang lebih serius, pernikahan.

Hingga saat ini, masih banyak masyarakat Jawa yang percaya dan berpegang teguh pada perhitungan baik-buruk dari kitab perhitungan tradisional Jawa alias Primbon ini. Dari total 35 weton yang ada, terdapat beberapa pasangan weton yang paling cocok untuk menikah.

Apabila menikah, weton jodoh ini akan menjalani kehidupan yang bahagia dan sejahtera. Selain itu, mereka juga diprediksi akan dilimpahi rezeki dan kemakmuran dalam rumah tangganya. Hal ini terjadi karena penggabungan dua weton itu dipercaya menghasilkan energi yang baik dan positif.

Lantas, apa saja pasangan weton yang paling cocok untuk menikah? Popbela telah merangkum ulasannya di bawah ini. Yuk, simak!

1. Senin Legi dan Ahad Wage

Pexels.com/Mental Health America (MHA)

Senin Legi dan Ahad Wage sama-sama memiliki neptu 9. Kedua weton ini apabila digabungkan akan menghasilkan neptu dengan jumlah yang kecil, yakni 18. Meski begitu, pasangan dua weton ini akan mendapatkan kesejahteraan dalam berumah tangga.

Menurut perhitungan Primbon Jawa, apabila kedua weton ini disatukan, maka mereka akan menjadi pasangan yang Pesthi. Maksudnya, keluarga yang dibina akan sakinah, mawaddah, warahmah.

Kehidupan rumah tangganya juga akan selalu aman, damai, tenteram, langgeng, dan rukun sampai tua nanti. Hal ini dapat terjadi karena keduanya mampu menghadapi berbagai permasalahan rumah tangga dengan kompak.

2. Senin Kliwon dan Selasa Legi

Pexels.com/Katerina Holmes

Jumlah neptu dari Senin Kliwon dan Selasa Legi adalah 20. Di mana 12 berasal dari Senin Kliwon, dan 8 sisanya dari Selasa Legi. Dalam perhitungan Primbon, neptu keduanya menghasilkan pasangan Ratu. Artinya, pasangan ini akan sulit dipisahkan apabila sudah menikah.

Mereka tinggal di lingkungan yang disegani dan akan saling menghormati satu sama lain. Mereka juga mampu membangun keluarga yang harmonis sehingga membuat orang lain iri. Selain itu, mereka juga kerap dianggap sebagai pasangan sejati karena kecocokan yang dimiliki.

3. Jumat Pon dan Kamis Pahing

Pexels.com/Thirdman

Kedua weton ini apabila dipasangkan maka akan menghasilkan jumlah neptu yang cukup besar, yakni 30. Angka ini berasal dari Jumat Pon yang berjumlah 13 dan Kamis Pahing yang berjumlah 17.

Berdasarkan perhitungan dalam Primbon Jawa, pasangan ini akan menghasilkan weton jodho atau jodoh. Sama seperti namanya, pasangan ini akan menjadi jodoh sejati dan mengarungi rumah tangga yang rukun. Mereka memiliki sifat yang sabar dan akan menerima kekurangan pasangan masing-masing. Selain itu, mereka juga akan dimudahkan dalam mencari rezeki untuk keluarga.

4. Sabtu Pahing dan Rabu Legi

Freepik.com/Freepik

Sabtu Pahing memiliki neptu 18, sedangkan Rabu Legi neptunya adalah 12. Maka, apabila keduanya dipasangkan akan menghasilkan neptu berjumlah 30. Sama seperti pasangan Jumat Pon dan Kamis Pahing, pasangan weton jodoh ini juga menghasilkan weton jodho atau jodoh.

Keduanya akan hidup harmonis dan mampu menerima kelebihan dan kekurangan pasangan masing-masing. Kehidupan rumah tangganya pun akan langgeng hingga tua nanti.

5. Kamis Kliwon dan Sabtu Pon

Pexels.com/Budgeron Bach

Hasil perhitungan dua weton jodoh ini cukup tinggi, yakni 32. Angka ini berasal dari neptu Kamis Kliwon yang berjumlah 16 dan Sabtu Pon yang berjumlah 16 juga. Apabila disatukan, keduanya akan menghasilkan weton Tinari berdasarkan perhitungan Primbon Jawa.

Weton Tinari yang merupakan penggabungan keduanya memiliki arti bahwa hubungan rumah tangga ini akan diberkahi dan penuh dengan kebahagiaan. Selain itu, mereka juga akan diberikan kemudahan dalam mencari rezeki dan diliputi keberuntungan.

Itulah pasangan weton yang paling cocok untuk menikah. Apakah weton kamu dan pasanganmu termasuk?

IDN Media Channels

Latest from Married