Ternyata, Ini yang Bikin Para Pria Sulit Berkomunikasi dalam Hubungan

Diungkap langsung oleh mereka, lho.

Ternyata, Ini yang Bikin Para Pria Sulit Berkomunikasi dalam Hubungan

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Apabila kamu pernah berkencan dengan cukup banyak laki-laki, mungkin kamu akan melihat sebuah pola dari mereka. Yap, kebanyakan laki-laki punya kemampuan komunikasi yang buruk dalam hubungan. Percayalah, hal ini bukanlah suatu kebetulan! Meski kamu nggak akan menyukainya, Popbela punya beberapa alasan mengapa itu dapat terjadi yang langsung diungkap oleh mereka. Simak selengkapnya, ya.

1. Mereka bukan pendengar yang baik

Ternyata, Ini yang Bikin Para Pria Sulit Berkomunikasi dalam Hubungan

Bagian terbesar dari komunikasi adalah kemampuan untuk mendengar, memahami, dan menyerap apa yang dikatakan oleh orang lain. Sayangnya, kebanyakan laki-laki nggak pandai dalam hal ketiga hal tersebut, lho. Menurutnya, keegoisan walau setitik yang menjadi alasan mengapa ini bisa terjadi. So, nggak mengherankan jika mereka payah dalam berkomunikasi, bukan?

2. Si dia lebih berfokus pada penyelesaian daripada sekadar mendengar

Bahkan, ketika seorang laki-laki dapat mendengarkan kamu dengan baik, mereka nggak selalu tahu cara yang tepat untuk menanggapi. Percayalah, ini memang bagian terburuknya, Bela! 

Mereka tetap punya naluri untuk melindungi orang terkasih, kok. Kebanyakan laki-laki lebih berfokus pada pencarian solusi saat dihadapkan dengan sebuah permasalahan. Sehingga, mereka nggak sempat memberimu validasi atas perasaan-perasaan yang saat itu kamu curahkan, deh.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here