5 Tanda Kamu Bersama Pasangan yang Berkualitas, Jangan Dilepaskan!

Dewasa dalam bersikap

5 Tanda Kamu Bersama Pasangan yang Berkualitas, Jangan Dilepaskan!

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Pertama kali jumpa, barangkali kamu dan pasangan masih jaim dengan memperlihatkan yang baik-baik saja. Lama mengenal dalam hubungan romansa, kamu menemukan karakter bernilai darinya yang nggak banyak dimiliki orang sehingga patut kamu perjuangkan. 

Untuk tahu apakah pasanganmu ideal atau nggak, memang bukan perkara gampang karena manusia mengalami dinamika kepribadian selama hidup. Tapi, kalau pasanganmu punya beberapa tanda ini, kamu layak mempertahankannya, lho! Berikut tanda kamu bersama pasangan yang berkualitas. 

1. Jujur, artinya ia mau membangun kepercayaan sama kamu

5 Tanda Kamu Bersama Pasangan yang Berkualitas, Jangan Dilepaskan!

Ketidakjujuran adalah malapetaka paling sering jadi pemicu keributan dalam hubungan. Di sisi lain, pasangan ideal menyadari pentingnya kejujuran dalam hubungan dekat karena itu akan membangun kepercayaan yang lebih kuat. 

Menurut pakar hubungan Lisa Firestone, Ph.D., dilansir Psychalive, ketidakjujuran bakal membingungkan orang lain, mengkhianati kepercayaan, dan menghancurkan diri sendiri. Tak ada yang lebih merusak hubungan antara dua orang daripada ketidakjujuran dan penipuan. Perselingkuhan atau penipuan terang-terangan bakal menodai kesetiaan itu sendiri.

Intinya, pasangan ideal bakal berusaha mengawal hubungan dengan penuh integritas, yang mana juga berlaku buat komunikasi verbal maupun non-verbal. Menjadi terbuka dan jujur dalam hubungan intim berarti benar-benar mengetahui diri dan niat sama pasangan. 

2. Punya komunikasi yang terbuka

Kalau pasangan punya karakter yang open-minded, itu jadi tanda bahwa mereka mau terus terang dalam mengungkapkan pikiran, perasaan, dan keinginan. Tentu saja, ini kabar baik karena kamu akan lebih mudah dalam mengenalnya. Keterbukaan juga mengindikasikan bahwa pasangan dalam pengembangan pribadi yang sering kali berkorelasi dengan pengembangan hubungan. 

Dikutip dari Marriage, jurnal berjudul 'Does Couples' Communication Predict Marital Satisfaction, or Does Marital Satisfaction Predict Communication oleh Lavner, Karney, dan Bradbury, menemukan bahwa komunikasi antara pasangan memprediksi kepuasan pernikahan. Dengan kata lain, makin banyak pasangan berbicara satu sama lain, makin bahagia mereka. 

Ketika pasangan mau terbuka sama apa yang dirasakan, itu tanda bahwa dirinya mau menyelesaikan masalah dengan tenang dan penuh respek. Namun, lebih dari itu, komunikasi juga tentang berbagi cerita, impian, dan tujuan yang hendak kalian capai.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here