Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Tanda Kamu Nyaman dengan Orang yang Tepat, Bisa Cerita Banyak Hal

Kamu merasa diterima tanpa takut dihakimi

Raden Putri

Pernah nggak, sih, kamu baru ketemu seseorang, tapi merasa sudah mengenalnya dari lama? Kamu merasa seperti ada tali yang mengikat antara kamu dan dia, bahkan pada pertemuan pertama. Perasaan ini bukan sekadar kebetulan. Ini adalah perpaduan dari pengalaman yang sama, saling pengertian satu sama lain, dan koneksi yang tidak bisa diucapkan dengan kata-kata.

Singkatnya, perasaan tersebut berarti bahwa kamu berada di dekat orang yang tepat, sehingga merasa nyaman dengan kehadirannya. Ada banyak hal yang dapat menimbulkan perasaan nyaman ini. Mulai dari suasana yang dibangun, cara dia berbicara, cara dia memandangmu, hingga gestur dan suasana hati yang diperlihatkan saat bersama. 

Agar hubungan tersebut dapat bertahan lama dan lebih bermakna, maka perlu diketahui apakah kamu nyaman atau tidak menjalin hubungan dengan orang tersebut. Berikut beberapa tanda kamu nyaman dengan orang yang tepat, yang dilansir dari Bolde. Keep on reading!

1. Selaras dan memiliki pandangan hidup yang sama

Pexels.com/George Pak

Ketika kamu menemukan seseorang yang memiliki pandangan hidup yang sama denganmu, tentu itu menjadi salah satu hal yang membahagiakan. Pasalnya, saat kamu membicarakan hal-hal yang menurutmu penting, dia bisa langsung paham dan mengerti apa yang akan menjadi tujuanmu kelak. 

Keselarasan ini bisa menciptakan pengalaman dan kepercayaan antara pasangan satu sama lain. Inilah yang menjadi langkah dalam sebuah hubungan yang istimewa.

2. Dia memahamimu secara emosional

Pexels.com/Andre Furtado

Saat kamu bersama dengan orang yang tepat, maka dia akan memahamimu secara emosional. Dia bisa mengerti bagaimana suasana hatimu saat ini, tahu kapan harus menawarkan bantuan, dan tahu kapan kamu harus diberi ruang sendiri. Hal inilah yang kemudian mampu mengubah interaksi biasa menjadi sesuatu yang lebih bermakna.

4. Ada "sesuatu" dalam diri si dia

Pexels.com/Pavel Danilyuk

Pernahkah kamu bertemu seseorang dan langsung merasa jatuh cinta kepadanya? Ini bukan sekadar tentang ketertarikan. Ini adalah rasa keterhubungan satu sama lain yang dalam. Perasaan ini sulit untuk didefinisikan secara langsung, tetapi sangat mudah untuk dirasakan. Selain itu, perasaan ini juga menjadi tanda kecocokanmu dengan si dia, karena berarti bahwa kamu berdua memiliki ketertarikan yang sama.

4. Cerita pengalaman yang cocok satu sama lain

Pexels.com/Trần Long

Ketika kamu berbagi pengalaman hidup dengan seseorang, itu menciptakan sebuah jalan baru menuju pemahaman kehidupan satu sama lain. Saat kamu bercerita dan ternyata si dia pernah berada di posisimu, dia tidak akan segan membagikan tipsnya untuk bisa berhasil melewati fase itu. Kesamaan ini akan menghasilkan percakapan yang kaya dan membuat satu sama lain didengarkan. Ikatan seperti ini juga bisa menjadi landasan kuat untuk hubungan yang langgeng.

5. Dia benar-benar tertarik kepadamu

Pexels.com/Tim Douglas

Rasanya luar biasa ketika kamu memiliki seseorang yang benar-benar ingin tahu tentang kehidupanmu. Dia akan mengajukan berbagai pertanyaan, untuk mengetahui siapa kamu sebenarnya dan bagaimana pandanganmu terhadap dunia.

Pada umumnya, orang-orang ini ingin tahu tentang impian, ketakutan, dan apa hal yang membuatmu tergerak atau tersentuh. Melalui perasaan ini, si dia ingin menunjukkan bahwa dia menghargai kamu secara pribadi dan pasangan.

6. Kejujurannya membuatmu terbuka

Pexels.com/Pavel Danilyuk

Ada satu hal yang jarang diketahui oleh seseorang tentang kejujuran. Hal itu adalah ketika ada orang yang terbuka kepadamu, maka akan mengundang kejujuran dan kepercayaan baru yang tak terduga. Secara tidak langsung, kamu akan mendapati dirimu berbagi pemikiran dan perasaan kepada si dia. Komunikasi terbuka seperti ini juga landasan dari sebuah hubungan yang kuat.

7. Dia menerima dan tidak menghakimi kamu

Pexels.com/George Pak

Semua orang menginginkan penerimaan dari orang-orang di sekitarnya, apa pun keadaannya. Oleh karena itu, saat seseorang menerima kamu tanpa menghakimi apa pun yang telah dilakukan, rasanya pasti sangat menyenangkan.

Penerimaan ini akan menciptakan ruang aman di mana kamu bisa menjadi diri sendiri, namun tetap dihargai dan dipahami. Kamu juga bisa tumbuh dan berkembang karena tahu bahwa kamu akan selalu diterima tanpa harus memenuhi syarat apa pun.

8. Kamu mudah tertawa saat bersamanya

Pexels.com/Kampus Production

Tertawa adalah penghubung ikatan yang paling kuat. Saat kamu berbagi selera humor yang sama dengan seseorang, maka itu seperti berbicara dalam bahasa rahasia yang sama.

Lelucon dan tawa ini akan menciptakan ikatan yang ringan dan menyenangkan antara dua orang. Oleh karena itu, hal ini kerap dijadikan sebagai tolak ukur kenyamanan dan kecocokan seseorang dalam sebuah hubungan. Selain itu, lelucon dan tawa juga menjadi salah satu cara sederhana untuk memperkuat ikatan dengan pasangan.

9. Bahasa tubuhnya membuatmu nyaman

Pexels.com/Ketut Subiyanto

Bahasa tubuh dapat memperlihatkan tingkat kenyamanan seseorang saat bersama orang lain. Jadi, ketika bahasa tubuh si dia terlihat santai dan terbuka kepadamu, maka itu menandakan kepercayaan dan kenyamanan. Isyarat non-verbal ini secara tidak langsung bisa membuatmu merasa diterima di kehidupannya.

Selain itu, bahasa tubuh ini juga dapat menimbulkan perasaan aman saat kamu berada di dekatnya. Kamu tahu bahwa dia tidak akan dengan sengaja menyakitimu, mempermainkan perasaanmu, atau membuatmu merasa tidak diinginkan.

10. Kamu menceritakan hal yang biasanya tidak dibagikan

Pexels.com/Vlada Karpovich

Tanda kamu nyaman dengan orang yang tepat selanjutnya adalah kamu menceritakan berbagai hal yang biasanya tidak kamu bagikan kepada orang lain. Kamu merasa ada sesuatu pada diri si dia yang membuatmu ingin terbuka tentang segala hal. Saat bersamanya, kamu bisa menceritakan semua hal tentang kehidupan pribadi, cita-cita dan mimpi, hingga kekhawatiran yang biasanya kamu disimpan sendiri.

Perasaan ini hanya bisa dirasakan apabila kamu benar-benar merasa nyaman dengan seseorang. Pasalnya, ini bukan sekadar tentang bagaimana menjadi seorang pendengar yang baik, tetapi bagaimana si dia bisa menciptakan lingkungan yang hangat dan menerima segala kekurangan pasangannya.

IDN Media Channels

Latest from Dating