7 Fakta Unik Perayaan Diwali India, Sudah Tahu?

Apa bedanya dengan perayaan Holi?

7 Fakta Unik Perayaan Diwali India, Sudah Tahu?

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Diwali sering juga disebut Dipavali, Deepavali, atau Dipawali, tapi semuanya punya arti sama, yakni "Festival Cahaya". Perayaan ini melambangkan menangnya kebaikan atas keburukan yang dilambangkan dengan cahaya yang berhasil mengalahkan kegelapan.

Festival Diwali punya makna penting bagi pemeluk agama Hindu, terutama di negara-negara mayoritas seperti India. Seperti apa, sih, perayaan Diwali tersebut? Berikut deretan faktanya.

1. Dirayakan lima hari secara berturut-turut

7 Fakta Unik Perayaan Diwali India, Sudah Tahu?

Diwali merupakan festival paling populer dan sangat dinantikan di India. Perayaannya diadakan selama lima hari berturut-turut berdasarkan kalender Hindu bulan Ashwayuja. 

Tahun ini jatuh pada hari ini, 14 November 2020. Mereka menggunakan momen ini untuk saling berinteraksi, berkunjung, dan memperkuat tali persaudaraan dalam keluarga.

2. Tiap hari memiliki makna dan perayaan berbeda

Perayaan ini ternyata memiliki makna dan tradisi masing-masing di tiap harinya. Hari pertama disebut Vasu Daras dan diperuntukkan bagi sapi, hewan yang dianggap suci oleh umat Hindu. 

Hari kedua disebut Dhan Teras yang memeringati munculnya Dewa Dhanvantari dari samudera. Mereka percaya jika barang berharga, seperti emas dan perak, yang dibeli pada hari ini akan membawa keberuntungan sepanjang tahun.

Hari ketiga alias Naraka Chaturdashi merupakan puncak dari perayaan Diwali yang diisi dengan pembuatan Rangoli, dekorasi dari beras dan tepung yang diwarnai dengan rempah. Hari ini, Hindu memeringati kemenangan Dewa Krisna terhadap raksasa Narakasura yang melambangkan kejahatan. 

Hari keempat atau disebut Laksmi Puja biasanya diisi dengan pemujaan terhadap Dewi Laksmi sang pembawa kesejahteraan dan Dewa Ganesha sang pembawa keberuntungan. Hari terakhir atau Bali Pratipada merupakan peringatan saat Dewa Krisna mengangkat Bukit Govadhana dan menyelamatkan rakyat serta sapi dari bencana banjir.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here