Gaya 'Foto Jalanan' di Berbagai Dunia a la Elvia Cerolline

Dijamin Instagramable!

Gaya 'Foto Jalanan' di Berbagai Dunia a la Elvia Cerolline

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Tahun 2019 bisa jadi tahun yang membahagiakan buat Billy Syahputra. Sebab, akhir bulan April lalu, Billy mengenalkan Elvia Cerolline sebagai kekasihnya. Billy dan Cerolline pun sudah tidak malu-malu membagikan kemesraan di media sosial.

Elvia Cerolline yang akrab disapa El ini diketahui berprofesi sebagai model. Jika dilihat dari unggahan di akun Instagramnya, El sering kali mengunggah foto-foto liburannya, baik di dalam negeri, maupun luar negeri. El sering kali berfoto di tengah ataupun di pinggir jalanan di kota yang dikunjunginya.

Tahukah kamu, berfoto di jalanan ternyata bisa jadi sangat Instagramable jika diambil dengan angle dan pose yang tepat? Seperti yang dilakukan El di bawah ini! Yuk lihat foto-fotonya di bawah ini!

1. Chatuchak Weekend Market

Gaya 'Foto Jalanan' di Berbagai Dunia a la Elvia Cerolline

Chatuchak Weekend Market adalah tempat belanja yang merupakan pasar terbesar di Asia Tenggara. Tepatnya berlokasi di Bangkok, Thailand. Tempat yang menjadi pusat perbelanjaan favorit masyarakat Thailand ini setiap harinya bisa dikunjungi sekitar 250.000 orang, lho! Di sini, kamu bisa menemukan ratusan gerai yang menjual makanan, aksesori, pakaian, dan masih banyak lagi. Berfoto dengan latar kerumunan warga di sana ternyata bisa sangat Instagramable dan layak kamu coba, lho!

2. Paris, Perancis

Paris si kota romantis! Kota yang menjadi salah satu destinasi favorit wisatawan ketika pergi ke Perancis. Namun, Paris ternyata bukan hanya memikat wisatawan dengan Menara Eiffel dan pusat perbelanjaan fesyennya yang mendunia lho. Lain kali, coba datang ke Paris ketika musim salju deh! Dijamin indah dan Instagramable banget!

3. Bali, Indonesia

Bali memang sudah nggak bisa diragunakan lagi keindahnya, ya. Selain terkenal akan pantai-pantai indah dan destinasi wisatanya, Bali juga terkenal dengan kotanya yang masih asri. Wah, ide berfoto di jalanan Bali yang asri seperti Elvia satu ini sepertinya bisa kamu coba!

4. Venezia, Italia

Venezia adalah kota yang terletak di timur laut Italia. Di sini, kamu bisa menemui ratusan pulau kecil yang dipisahkan oleh kanal yang indah dan dihubungkan oleh jembatan-jembatan yang pasti membuat kamu berdecak kagum. Selain itu, kamu juga bisa menemui bangunan-bangunan di Venezia yang kental dengan arsitektur eropa yang eksotis. Berswafoto dengan background pemandangan jalanan dan bangunan di kota Venezia yang eksotis ini harus kamu lakukan kalau berkunjung ke sini, ya!

5. Pisa, Italia

Berkunjung ke Pisa, Italia, pastinya pikiranmu akan langsung tertuju keTorre Pendente alias Menara Miring. Menara Pisa sendiri adalah sebuah menara lonceng katedral (campanile) di kota Pisa, Italia. Menara Pisa tidak sengaja dibangun miring, lho. Kemiringan mulai terjadi pada menara ini pada Agustus 1173. Namun, kemiringannya lah yang saat ini menjadi daya tarik wisatawan. Kamu bisa berfoto di sekitar jalanan di komplek Menara Pisa yang ditanami rumput hijau segar seperti yang dilakukan Elvia pada foto di atas!

6. Galeri Vittoro Emanuele II di Milan, Italia

Jika biasanya pusat perbelanjaan didesain dengan atap tetutup, berbeda dengan pusat perbelanjaan di Milan, Italia, yang satu ini. Di Galeri Vittoro Emanuele II, desain yang dirancang sangat mewah dan megah. Lengkap dengan atap yang terbuat dari kaca tebal dan kini menjadi populer di masyarakat dunia. Dibuka pada1867, pusat berbelanjaan ini menjual berbagai macam produk tertentu dan tersedia banyak restoran di dalamnya. Berfoto di tengah kerumunan Galeri Vittoro Emanuele II dengan pemandangan atap kaca serta lantai keramik berdesign uniknya jangan lupa kamu lakukan karena kalap berbelanja , ya!

7. Opera Bar di Sydney, Australia

Jika kamu berkunjung ke Australia, selain ke Melbourn, jangan lupa mampir juga ke Sydney, ya. Hal ini karena sydney berhasil mendapat predikat sebagai destinasi wisata terbaik di Australia sekaligus sebagai tempat terbaik untuk liburan akhir pekan versi majalah Australian Traveller. Salah satu yang menjadi ikon ketika berkunjung kesini adalah Opera Bar-nya. Bangunan yang memiliki bentuk seperti susunan beberapa cangkang keong ini adalah tempat untuk menonton opera-opera. 

8. Zürich, Switzerland

Kota Zurich terkenal dengan pemandangan Pegunungan Alpen, Danau Zurich, dan tepi lautnya yang menakjubkan. Di sana terdapat Gunung Uetliberg merupakan titik tertinggi di kota Zurich yang merupakan bagian dari rantai Albis. Berkunjung ke sana ketika musim salju tiba akan sangat indah, lho. Kamu bisa berfoto dengan latar belakang pegunungan dan jalanan yang tertutup salju. 

Gimana, setelah melihat destinasi traveling Elvia Cerolline, tertarik untuk contek angle, pose-nya? Kamu juga bisa mencobanya ketika berlibur nanti, lho. Selamat mencoba!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here