Salah Kaprah, Ini 4 Hal yang Nggak Perlu Dilakukan Saat Corona Datang

Bukan ini cara menghindari virus corona

Salah Kaprah, Ini 4 Hal yang Nggak Perlu Dilakukan Saat Corona Datang

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Usai merebaknya virus corona di seluruh dunia, termasuk Indonesia, membuat banyak masyarakat menjadi khawatir. Bahkan, terlalu khawatir. Banyak dari kita yang mungkin langsung pergi ke supermarket terdekat untuk membeli berbagai kebutuhan seperti makanan, masker mulut, obat-obatan, sampai hand sanitizer. 

Sayangnya, kini muncul fenomena masyarakat membeli kebutuhan tersebut dalam jumlah terlalu banyak atau berlebihan. Pertanyaannya, haruskah seperti itu?

Menurut Pandemik Planner dan Pakar Manajemen Krisis, Regina Phelps, mengatakan bahwa kegiatan membeli barang yang tidak dibutuhkan bahkan menimbun barang tersebut adalah respon alami saat seseorang dalam kondisi krisis. Namun, Regina menganggapnya sebagai hal yang tidak perlu. 

"Jadi saat ini, orang-orang melakukan hal-hal yang sangat konyol, ” kata Regina Phelps, dilansir dari CNBC.

Lalu, hal apa saja yang tidak perlu kita lakukan saat menghindari virus corona? Simak ulasannya di bawah ini, yuk!

1. Membeli masker berlebihan saat tidak sakit

Salah Kaprah, Ini 4 Hal yang Nggak Perlu Dilakukan Saat Corona Datang

Kamu mungkin berpikir bahwa menggunakan masker saat tubuh sehat dapat membuatmu terhindar dari virus corona. Sayangnya, pembelian masker berlebihan sedangkan tubuhmu dalam keadaan sehat adalah tindakan yang tidak tepat, Bela. 

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) juga menyarankan agar kamu tidak perlu memakai masker bila tidak sedang sakit, atau tidak merawat seseorang yang sakit. Justru lebih baik masker diberikan atau dipakai orang yang memang sedang sakit. Jadi, hindari kebiasaan tidak perlu ini, yuk!

2. Membeli Filter Udara Berharga Mahal

Beberapa orang memercayai bahwa penggunaan filter udara High Efficiency Particulate Air (HEPA) bisa mengurangi resiko terjangkitnya virus corona melalui udara. Bahkan, semakin banyak penjual alat ini yang mengklaim hal tersebut.

Memang, alat ini bisa memperbaiki atau meningkatkan kualitas udara. Namun, alat ini tidak memiliki fungsi untuk benar-benar membunuh virus. 

"Sebagian besar filter udara tidak memiliki kekhususan mikron untuk benar-benar membunuh virus, sehingga filter udara tidak akan membantu," ujar Regina. 

3. Gila-gilaan membeli berbagai produk pembersih

Saat virus corona muncul, kita memang dianjurkan untuk selalu menjaga kebersihan tubuh, khususnya tangan. Sayangnya, banyak dari kita yang salah menafsirkan anjuran tersebut dengan membeli berbagai macam produk pembersih atau antiseptik. 

Padahal, jenis produk pembersih yang kamu butuhkan saat ini hanyalah sabun cuci tangan dan cairan antiseptik seperti hand sanitizer. Jadi, tidak perlu membeli terlalu banyak produk pembersih ya, Bela!

4. Membeli stok makanan yang tidak kamu sukai

Di toko-toko yang menjual kebutuhan sehari-hari seperti supermarket, saat ini terlihat banyak orang yang memborong beragam kebutuhan makanan, bahkan dalam jumlah "tidak normal" atau sangat banyak. Namun, ada dari mereka yang bahkan membeli makanan yang mungkin tidak akan mereka makan. 

Kamu mungkin membelinya agar merasa aman di tengah menyebarnya virus corona ini, tapi apakah kamu yakin akan mengonsumsi semua makanan itu? Bisa jadi kamu malah tidak memberi kesempatan kepada orang yang benar-benar membutuhkan, untuk membeli bahan makanan tersebut.

Dibandingkan membeli banyak makanan kaleng yang tidak kamu sukai, lebih baik membeli bahan makanan yang jelas akan kamu konsumsi, ya!

Baca Juga :

Kenali Gejala, Penyebab dan Cara Mengobati Virus Corona  
Cegah Virus Corona, Ini 7 Cara Meningkatkan Kekebalan Tubuh 
Jangan Asal, Begini Tahapan Mencuci Tangan Yang Benar  
7 Cara yang Bisa Kamu Lakukan untuk Mencegah Virus Corona 
Menurut WHO, Ini 7 Cara Efektif Hindari Penyebaran Corona di Kantor 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here