11 Peristiwa Legendaris Ini Ternyata Hoaks, Nggak Nyangka!

Dari kisah Paul Revere, hingga asal usul Roma

11 Peristiwa Legendaris Ini Ternyata Hoaks, Nggak Nyangka!

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Mereka yang memiliki kepentingan sering menyelewengkan sejarah dengan bias dan dorongan propaganda. Ada banyak sejarah yang kita kira benar ternyata salah. Bukan saja dilebih-lebihkan, beberapa sejarah bahkan tidak terjadi sama sekali.

Kisah legendaris budaya Amerika dan Barat ini termasuk rekayasa. Ini dilakukan untuk menyampaikan tujuan tertentu atau tujuan yang bersifat jahat. Poin-poin ini membahas peristiwa dari sejarah yang merupakan hoaks.

1. Kisah legendaris Paul Revere

11 Peristiwa Legendaris Ini Ternyata Hoaks, Nggak Nyangka!

Gambar legendaris Paul Revere, yang menunggang kuda dan menerobos pedesaan Massachusetts untuk memperingatkan kolonial Amerika bahwa Inggris akan datang, sebenarnya berasal dari puisi tahun 1860 karya Henry Wadsworth Longfellow. Ia menulis itu untuk memperingatkan Amerika bahwa negara dalam bahaya perpecahan.

Seperti dijelaskan Biography, Longfellow membuat ulang dan menyederhanakan sebagian besar sejarah nyata pada malam 18 April 1775. Paul Revere sebenarnya tidak sendirian. Dia tergabung dalam kelompok Dr Samuel Prescott untuk memperingatkan milisi di Lexington dan Concord setelah Revere ditangkap di luar Lexington. Mengapa Longfellow membuat Paul Revere menjadi pahlawan satu-satunya?

2. Pialang saham bunuh diri massal setelah keruntuhan pasar saham 1929

Pada 29 Oktober 1929, pasar saham anjlok pada tingkat yang belum pernah terjadi sebelumnya dan kehilangan nilai miliaran dolar. Keruntuhan pasar bersamaan dengan meningkatnya pengangguran dan kegagalan bank ini menyebabkan krisis ekonomi terpanjang dan paling signifikan dalam sejarah. Masa ini disebut Great Depression.

Ada kisah populer yang mengatakan bahwa pialang saham di Wall Street melakukan bunuh diri massal dengan melompat dari jendela gedung. Namun, dikutip laman The Straight Dope, tingkat bunuh diri tidak terlalu melonjak selama Oktober 1929. Para investor yang melakukan bunuh diri kebanyakan tidak melompat dari jendela gedung.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here