Brand Asal Jepang Kanebo Ciptakan Facial Foam dari Sekuntum Bunga Mawar Indah. Penasaran?

Indah sekali, Bela!

Brand Asal Jepang Kanebo Ciptakan Facial Foam dari Sekuntum Bunga Mawar Indah. Penasaran?

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Brand kosmetik asal Jepang, Kanebo yang terkeal dengan hasil riasan yang natural dan cantik ini melucurkan pembersih wajah yang unik dan menggemaskan. Keindahan pembersih wajah yang dinamakan dengan Evita ini membuat para beauty enthusiast berlomba -lomba untuk mengaplikasikannya pada wajah mereka. Mengapa tidak? Busa yang dihasilkan oleh Kanebo Evita ini berbentuk sekuntum bunga mawar. Cantik, bukan? Tidak perlu menunggu lama lagi. Coba cek keunggulan dari pembersih wajah keluaran Kanebo ini, di sini!

 

mitsuekisg28484495324-c8e357b04b-c-475315695b734973b1d9fb9f61232c9a.jpg
www.mitsueki.sg
 

Hanya butuh 3 langkah mudah untuk mendapatkan busa mawar ini yaitu buka tutup, tekan bagian samping botol, dan biarkan busa keluar sebanyak yang kamu butuhkan untuk membersihkan wajahmu. Ini merupakan pembersih wajah yang sudah didambakan oleh para wanita selain aromanya yang menyenangkan, pembersih wajah ini pun sudah diformulasikan dengan anti-aging. Botol yang dirancang dengan stensil mawar yang sedikit rumit ini mampu menghasilkan busa berbentuk mawar yang indah.

Setelah mengeluarkan busa dari botol, terapkan pada wajahmu, pijat wajahmu selama 30 sampai 60 detik dengan gerakan memutar dibagian pipi dan gerakan ke atas guna menjadikan wajahmu tidak mudah turun karena adanya proses gravitasi dan penuaan dini, kemudian cuci wajahmu dengan menggunakan air hangat. Kanebo Evita ini akan meninggalkan aroma bunga mawar yang segar diwajahmu, Bela.

 

 

Cantik sekali, bukan? Apakah kamu tertarik untuk mencobanya, Bela?

Baca Juga: Lingkaran Hitam Hilang dalam Sekejap dengan 5 Eye Cream Istimewa Favorit Popbela

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here