Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Punya Kulit Sensitif? Ini Produk Skincare yang Wajib Kamu Hindari

Wajib banget hindari nomor 3!

Arnintya Juninda

Punya kulit sensitif biasanya bikin si pemilik susah untuk mendapatkan produk skincare yang cocok. Wajar aja, sedikit salah pake skincare eh kulit breakout pokoknya bikin nggak tenang banget deh! Belum lagi, ketika sudah menemukan produk yang cocok, produknya malah susah dicari atau didapat. Jadi gimana caranya ya untuk mengatasi permasalahan sulit mencari skincare yang cocok untuk si pemilik kulit sensitif?

Yang utama pastinya kamu wajib banget tahu kandungan dari produk skincare yang ingin kamu gunakan. Dengan begitu, kamu bisa meminimalisir efek samping yang tentunya nggak kamu inginkan nih. Selain itu ternyata juga ada beberapa produk skincare yang wajib dihindari. Mau tahu apa saja? Ini dia produk skincare yang wajib dihindari pemilik kulit sensitif!

1. Produk Skincare dengan Kandungan Alkohol

skinsolutions.md

Alkohol adalah salah satu kandungan skincare yang bisa bikin kulit jadi makin sensitif! Oleh karena itu sebagai pemilik kulit sensitif, baiknya kamu menghindari produk skincare dengan kandungan alkohol, Bela. Memang sih kandungan alkohol pada skincare bisa menyeimbangkan kadar minyak berlebih di pemilik kulit berminyak, tapi untuk di kulit sensitif ternyata efeknya bisa mengganggu keseimbangan pH pada kulit lho! Nah, kalau begitu mulai sekarang kamu harus menjauhi nih produk skincare yang mengandung alkohol.

2. Chemical Sunscreen

thelist.com

Iya sunscreen itu memang wajib banget dipake setiap hari walaupun nggak keluar rumah, tapi ada satu jenis sunscreen yang perlu dihindari oleh pemilik kulit sensitif. Chemical sunscreen yang memiliki lebih banyak kandungan aktif akan membuat kulit sensitif akan lebih sering menemukan masalah. Untuk itu, carilah sunscreen yang tidak banyak mengandung kimia dan juga bahan aktif ya, Bela!

3. Physical Exfoliator

indianexpress.com

Produk skincare yang masuk jenis physical exfoliator adalah salah satu produk yang harus dihindari pemilik kulit sensitif. Biasanya physical exfoliator berupa produk yang mengandung butiran-butiran scrub yang apabila terlalu sering digunakan untuk membersihkan wajah akan membuat kulit lebih mudah iritasi dan berwarna kemerahan. Oleh karena itu pemilik kulit sensitif harus menghindari produk skincare dengan kandungan physical exfoliator.

4. Produk Skincare dengan Kandungan Minyak Atsiri

ohlolly.com

Sekarang ini produk skincare dengan kandungan minyak atsiri sedang naik daun. Manfaat minyak atsiri yang cukup banyak sering kali membuat para skincare enthusiast tergiur. Beberapa varian minyak atsiri yang cukup terkenal untuk produk skincare adalah lavender, rosemary, tea tree dan tamanu. Tetapi ternyata produk skincare dengan kandungan minyak atsiri perlu dijauhi oleh pemilik kulit sensitif. Penggunaan skincare dengan minyak atsiri yang terlalu banyak dapat menyebabkan kulit kering dan iritasi.

5. Produk Skincare Mengandung Parfum

herworld.com

Tahukah alasan kenapa masih banyak produk skincare yang menggunakan parfum atau fragrance? Jawabannya adalah untuk menutupi aroma yang tidak sedap saat digunakan. Tapi nih buat pemilik kulit sensitif, kamu baiknya menghindari produk skincare yang mengandung parfum tersebut khususnya yang memiliki jumlah cukup banyak kandungan parfum di dalamnya. Kandungan parfum dalam skincare dapat membuat kulit lebih sensitif sehingga mudah iritasi dan tampak kemerahan. Tentu kamu nggak ingin dong kulit kamu terasa perih dan memiliki warna kemerahan?

Itu tadi deretan produk skincare yang wajib untuk dihindari oleh pemilik kulit sensitif. Selain itu pemilik kulit sensitif disarankan menggunakan produk skincare yang gentle, bebas dari kandungan bahan aktif yang mungkin dapat mengiritasi kulit, dan tentunya tetap menggunakan sunscreen setiap hari saat beraktivitas. Semoga info ini bermanfaat untukmu ya, Bela!

IDN Media Channels

Latest from Skin