Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Obat Mata Bengkak yang Tersedia di Apotek, Efektif!

Pilih sesuai penyebabnya

Nafi' Khoiriyah

Obat mata bengkak menjadi kunci untuk mengatasi keluhan pada mata yang umum terjadi. Biasanya, keluhan tersebut terjadi karena radang, alergi, atau infeksi.

Biasanya, bengkak pada mata itu memang dapat sembuh dengan sendirinya. Namun, hal itu tentu membutuhkan waktu berhari-hari sehingga bisa menghambat aktivitasmu.

Nah, upaya yang bisa kamu lakukan supaya bengkak pada mata menjadi hilang adalah dengan obat mata bengkak. Berikut adalah 7 obat mata bengkak yang bisa kamu dapatkan di apotek terdekat. 

1. Cendo Xitrol Eye Drop

medicastore.com

Obat mata bengkak yang pertama adalah Cendo Xitrol Eye Drop. Obat tetes mata ini memiliki kandungan deksametason, neomycin sulfate, dan poliymyxin b sulfate di dalamnya. 

Kandungan tersebut bisa mengatasi kondisi inflamasi mata atau adanya infeksi bakteri. Namun, penggunaan obat ini harus sesuai dengan petunjuk dokter. Kamu bisa meneteskan 1-2 tetes pada siang hari dan setiap 2 jam pada malam hari. 

Harga Cendo Xitrol Eye Drop berkisar antara Rp31.500 sampai Rp38.800. 

2. Cendo Augentonic

blibli.com/Saif shop

Cendo Augentonic merupakan obat yang bisa menguatkan pandangan, mengurangi rasa letih setelah membaca atau menonton televisi. Obat ini juga bisa digunakan untuk iritasi noninfeksi, radang, dan alergi mata. 

Di dalamnya, terdapat kandungan vitamin A palmitate 1000 IU, zinc sulfate, dan phenylephrine. Kamu bisa memakai obat ini 3 kali sehari 1-2 tetes pada mata yang sakit. 

Harga Cendo Augentonic Drop 5 ml adalah sekitar Rp29.700 sampai Rp35.400. 

3. Cendo Gentamicin

lazada.co.id/Salsaameliastore

Kalau obat mata bengkak sebelumnya berbentuk cair, kali ini kamu bisa beralih dengan obat salep Cendo Gentamicin. Salep mata ini mengandung gentamicin yang merupakan obat antibiotik untuk mengobati berbagai infeksi. 

Obat ini bisa digunakan untuk mengobati infeksi mata bagian luar, di antaranya seperti konjungtivis, blefaritis, dan keratitis. Penggunaannya perlu disesuaikan dengan petunjuk dokter dengan mengoleskannya sebanyak 2-3 kali sehari. 

Harga Cendo Gentamicin 3,5 gram adalah Rp39.500 sampai Rp51.900. 

4. Cendo Cenfresh

blibli.com/PALANG MERAH STORE

Obat tetes mata lainnya yang bisa digunakan untuk mengatasi mata bengkak adalah Cendo Cenfresh. Obat ini digunakan untuk mengurangi iritasi karena kandungan carboxymethyl cellulose sodium di dalamnya. 

Cendo Cenfresh bekerja dengan membentuk lapisan pelindung pada permukaan mata agar tetap sehat dan nyaman. Namun, obat ini tergolong ke dalam obat keras sehingga penggunaannya harus disertai resep dokter. 

Harga Cendo Cenfresh 5 ml berkisar Rp35.000 sampai Rp49.600. 

5. Cendo Troboson

blibli.com/Obatsehatonline

Sementara obat mata bengkak yang diakibatkan oleh peradangan bisa diatasi dengan menggunakan Cendo Troboson. Obat ini bisa mengatasi infeksi akibat bakteri dan bisa membantu mengobati inflamasi konjungtiva. 

Di dalamnya terkandung tobramycin dan dexamethasone yang bisa membunuh bakteri staphylococcus, streptococci, preudomonas, dan lain-lain. Obat ini juga tergolong dalam obat keras sehingga bisa dibeli dengan resep dokter. 

Harga Cendo Troboson 5 ml berkisar antara Rp47.700 sampai Rp65.900. 

6. Rohto Dryfresh

rohto.co.id

Rohto Dryfresh merupakan tetes mata steril yang digunakan untuk memberikan efek pelumas seperti air mata. Obat ini bisa mengatasi gejala kekeringan mata ataupun meredakan iritasi. 

Obat tetes mata ini termasuk dalam obat bebas terbatas sehingga pembeliannya dalam jumlah tertentu bisa dilakukan tanpa resep dokter. Kamu bisa meneteskannya pada mata yang bengkak sebanyak 3 kali sehari atau sesuai dengan kebutuhan. 

Harga Rohto Dryfresh berkisar antara Rp14.500 sampai Rp20.900. 

7. Insto Regular

insto.co.id

Obat mata bengkak yang terakhir adalah Insto Regular yang mengandung zat aktif tetrahidrolizin HCL dan benzalkonium klorida. Kandungan tersebut bisa mengatasi mata yang kemerahan, perih akibat iritasi, ataupun bengkak. 

Dikarenakan termasuk ke dalam obat bebas terbatas, kamu bisa membelinya di apotek tanpa resep dokter. Penggunaannya adalah 3-4 kali sehari sejumlah 2-3 tetes saja. 

Harga Insto Regular 15 ml berkisar antara Rp15.800 sampai Rp24.900. 

Demikian 7 obat mata bengkak yang bisa kamu pakai untuk mengatasi masalah mata. Semoga informasi di atas membantu ya, Bela!

IDN Media Channels

Latest from Health