5 Tips Mudah Atasi Rambut Kering yang Bisa Kamu Coba

Rambutmu dijamin akan lebih halus dan lembut!

5 Tips Mudah Atasi Rambut Kering yang Bisa Kamu Coba

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Rambut yang kering, kasar, dan kusam memang mengganggu penampilan. Banyak hal yang menjadi penyebabnya, antara lain sampo yang tidak cocok, rambut terlalu sering diwarnai, pemakaian alat styling, sering terkena matahari, dan masih banyak penyebab lainnya. Nah, untuk kamu yang memiliki masalah serupa, intip cara mengatasi rambut kering dari Popbela berikut ini yuk!

1. Gunakan sampo yang tepat

5 Tips Mudah Atasi Rambut Kering yang Bisa Kamu Coba

Penggunaan sampo yang terlalu keras atau mengandung terlalu banyak SLS (Sodium Lauryl Sulfate) atau zat yang membuat sampo berbusa menjadi salah satu penyebab rambut menjadi kering.  Coba baca label komposisi sampomu, apakah SLS ada di urutan awal atau akhir. Jika ada di belakang, berarti kandungan SLS-nya sudah aman. Gunakanlah sampo yang berlabel moisturizing atau hydrating agar kelembaban rambutmu tetap terjaga.

2. Selalu gunakan kondisioner setelah keramas

Kondisioner sangat membantu untuk membuat rambut menjadi halus dan lembut. Untuk itu, penting untuk selalu menggunakan kondisioner setelah keramas. Tunggu selama 3 hingga 5 menit saat mengaplikasikan kondisionermu agar produk yang digunakan dapat meresap dengan sempurna. Lalu bilas hingga bersih.

3. Gunakan masker rambut dengan rutin

Selain sampo dan kondisioner, menggunakan masker juga dapat membuat masalah rambut keringmu teratasi. Kamu bisa menggunakan masker yang ada di pasaran agar lebih praktis, atau kamu juga menggunakan bahan alami seperti lidah buaya, alpukat, dan madu yang juga dapat mengatasi kekeringan pada rambut.

4. Pakai juga vitamin rambut

Menggunakan vitamin untuk rambut juga nggak kalah penting lho, Bela. Gunakan saat rambut dalam keadaan setengah kering, aplikasikan di bagian tengah rambut hingga ke ujung rambut. Dengan rajin mengaplikasikan vitamin, rambutmu tak hanya akan menjadi lembut, tapi juga berkilau. Yeay!

5. Trim rambut secara teratur

Rambut kering identik dengan rambut bercabang. Nah, cara instan untuk mengatasinya adalah dengan memotong ujung rambutmu sekitar 3 cm, agar ujung rambut yang rusak dan kering terbuang. Dan rambutmu akan kembali indah.

Semoga tips dan cara mengatasi rambut kering ini bermanfaat, Bela!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here