Ide Warna Rambut Gelap yang Berkesan Elegan a la Liz 'IVE'

Intinya sih...
- Warna rambut gelap tak lagi monoton, Liz 'IVE' tunjukkan elegansi modern dengan soft natural black yang estetik dan aman untuk berbagai gaya.
- Cokelat medium dengan hint ash dingin memberikan kesan clean, halus, polished, tapi tetap natural pada rambut.
- Deep cherry plum menjadi pilihan elegan dan modern dengan perpaduan ungu kemerahan, burgundy, dan brown hangat.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)
Warna rambut gelap kini tak lagi identik dengan kesan monoton atau terlalu basic. Lewat penampilan Liz 'IVE', palet warna rambut gelap justru tampil sebagai simbol elegansi modern yang bersih, mahal, dan penuh karakter.
Mulai dari hitam natural, dark brown berkilau, hingga sentuhan ash dingin yang subtle, pilihan warna rambutnya seolah membuktikan bahwa warna gelap selalu memiliki daya tarik elegan yang timeless. Oleh karena itu, Popbela akan mengajakmu untuk melihat deretan ide warna rambut gelap a la Liz 'IVE'. Yuk, simak!
1. Dalam salah satu unggahannya, Liz 'IVE' tampil dengan warna rambut soft natural black yang tampak elegan. Aman untuk berbagai gaya, pencahayaan, dan acara karena tidak mencolok tapi sangat estetik.

2. Warna rambut ini merupakan cokelat medium dengan hint ash dingin yang subtle. Tak ada kesan merah, hasilnya clean, halus, dan bikin rambut kelihatan polished tapi tetap natural.

3. Warna deep chery plum jadi salah satu pilihan idol kelahiran 2004 ini. Warna ini adalah perpaduan ungu kemerahan, burgundy, dan brown hangat. Tak seterang merah, tapi juga tak sedalam ungu gelap.

4. Warna rambut ini sering jadi pilihan untuk tampil elegan dan modern. Perpaduan ungu lavender lembut, ash, dan sedikit tone silver. Ungunya halus, tidak vibrant, sehingga hasil akhirnya tampak chic.

5. Membuat look tampak lebih stylish, kamu bisa mengikuti warna rambut Liz 'IVE' berikut ini. Ungu keabu-abuan dengan undertone dingin yang tak terlalu terang, dan tampak smoky.



















