Pertanyaan lucu bikin emosi kadang bisa mencari pencair suasana. Jawaban dari pertanyaan ini memang bikin emosi, tapi juga sekaligus menghibur. Kamu bisa melontarkannya saat sedang bersantai bersama teman atau keluarga.
Kalau mendengar pertanyaan-pertanyaan semacam itu, jangan berpikir terlalu keras saat akan menjawabnya. Sebab, jawabannya bisa jadi ada di pertanyaan itu sendiri. Nggak perlu berlama-lama, langsung saja baca pertanyaan lucu bikin emosi di bawah ini ya!
1. Pertanyaan lucu bikin emosi dan jawabannya
Meski pertanyaan lucu bikin emosi, jawabannya tetap masuk akal dan nggak membuatmu perlu berpikir lama. Kalau temanmu berpikir lama untuk menjawabnya, maka bisa ditebak jawabannya salah.
- Kenapa nyamuk mengisap darah?
Jawaban: Karena nyamuk nggak mampu beli rokok. - Apa huruf keempat dalam abjad?
Jawaban: Huruf "A". - Apa yang ada di ujung langit?
Jawaban: Huruf "T". - Binatang apa yang paling kecil di dunia?
Jawaban: Cacing, soalnya kuman juga bisa cacingan. - Benda apa yang jadi rusak kalau dibalik?
Jawaban: Kasur, coba aja balik katanya. - Apa yang bisa dipatahkan, tapi nggak pernah dipegang?
Jawaban: Sarapan dan makan siang. - Kalau ada kecelakaan pesawat, pesawat jatuh, dan kapal tenggelam, semua akan muncul di mana?
Jawaban: Di TV. - Kenapa kerang hidup di air?
Jawaban: Kalo di darat jadinya kering.
2. Pertanyaan lucu bikin emosi tapi masuk akal
Kumpulan pertanyaan lucu bikin emosi selanjutnya cukup masuk akal karena bisa dipikir dengan logis. Namun, perlu teliti saat mendengarkan pertanyaannya.
- Kalau gajah mati siapa yang sedih?
Jawaban: Penggali kuburnya, soalnya harus buat lubang besar buat menguburkannya. - Kalau sendiri kakinya ada empat, kalau berdua kakinya jadi delapan, siapa dia?
Jawaban: Kursi. - Tari apa yang paling menakutkan?
Jawaban: Taring harimau. - Telur apa yang sangar?
Jawaban: Telur asin, soalnya ada tatonya. - Apa jawaban dari pertanyaan ini
Jawaban: Apa. - Apa yang nggak boleh dimakan untuk makan malam?
Jawaban: Sarapan dan makan siang. - Benda mana yang lebih berat? Kapas 10 kilo atau besi 10 kilo?
Jawaban: Sama beratnya soalnya sama-sama 10 kilo. - Profesi apa yang jutek?
Jawaban: Mas-sinis.
3. Pertanyaan lucu bikin emosi maksimal
Nah, kalau menanyakan pertanyaan selanjutnya di bawah, pastikan teman-temanmu sedang santai dan nggak dalam situasi serius. Sebab kalau tahu jawabannya, emosinya bisa memuncak.
- Masak apa yang ragu-ragu?
Jawaban: Masak iya sih? - Selalu ada di atas presiden dan menteri, tapi nggak punya jabatan apa pun di pemerintahan. Siapa dia?
Jawaban: Peci. - Apa bahasa Chinanya aneka macam sayur?
Jawaban: Cap cay. - Binatang apa yang semua anggota tubuhnya ada di kepala?
Jawaban: Kutu rambut. - Aku melambai meski tidak disapa, apa aku ini?
Jawaban: Sebuah bendera. - Apa yang punya banyak masalah yang nggak pengin diselesaikan?
Jawaban: Masalah matematika. - Tamunya sudah masuk, tapi yang punya malah keluar, siapakah itu?
Jawaban: Tukang becak lagi narik penumpang. - Motor apa yang salah terus?
Jawaban: Yama-ap.
4. Pertanyaan lucu bikin emosi dan menghibur
Cobalah pertanyaan lucu bikin emosi selanjutnya ini kalau sedang bersenda gurau bersama ibu atau bapak. Mereka bisa terhibur saat tahu jawabannya.
- Kenapa orang botak selalu bahagia?
Jawaban: Soalnya orang botak nggak punya beban di kepalanya. - Kalau ada 1 kilo batu dan 1 kilo kapas dijatuhkan ke atas kaki, mana yang lebih sakit?
Jawaban: Kaki kita. - Makan apa yang nggak bikin kenyang malah bikin sesak?
jawaban: Makan hati. - Apa persamaan tukang satai dan tukang soto?
Jawaban: Sama-sama nggak jual bakso. - Apa yang bisa meniru penampilanmu tapi bukan suaramu?
Jawaban: Sebuah cermin. - Apa yang naik tapi nggak pernah turun?
Jawaban: Umur. - Seorang laki-laki terjebak di dalam gua, ia kebingungan karena gua tersebut gelap. Di tangannya ada lilin dan obor. Apa yang harus dia nyalakan dulu?
Jawaban: Korek api. - Siapa aktor Korea yang sederhana?
Jawaban: Lee See Han.
5. Pertanyaan lucu bikin emosi dan tersenyum
Meskipun bikin emosi, tapi melontarkan pertanyaan ini ke pacar atau gebetan nggak ada salahnya. Mereka mungkin bakal tersenyum miris saat mengetahui jawabannya.
- Salah apa yang nggak bisa dipidana?
Jawaban: Salah urat. - Kenapa pohon mangga di depan rumah harus ditebang?
Jawaban: Kalau dicabut berat, nggak kuat. - Kalau ada angsa lima di kali dua, berapa total semua angsa?
Jawab: Tetap 5, soalnya yang di darat ada 3. - Waktu hidup dinyanyikan, pas mati malah tepuk tangan. Siapa dia?
Jawaban: Lilin ulang tahun. - Apa yang bisa dihancurkan tapi nggak bisa disatukan kembali?
Jawaban: Kepercayaan. - Kenapa kalau zombie pasti banyak jumlahnya?
Jawaban: Kalo sendirian namanya zomblo. - Nama penyanyi yang paling sehat?
Jawaban: Armand mau lari. - Kenapa kunti rambutnya panjang?
Jawaban: Karena kalau cepak namanya kuncoro.
Kumpulan pertanyaan lucu bikin emosi di atas pasti akan membuat siapa saja geleng-geleng kepala saat tahu jawabannya. Kira-kira, pertanyaan apa lagi yang lucu tapi bisa bikin emosi?