Bukan Nggak Peka, Ini 5 Hal yang Bikin Gebetan Belum Juga Nembak Kamu

Kenapa sih?

Bukan Nggak Peka, Ini 5 Hal yang Bikin Gebetan Belum Juga Nembak Kamu

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Di saat sebagian besar para single mengharap dan berusaha mendapatkan pasangan, ada beberapa orang yang justru menjauhinya. Mereka justru menjauhi orang yang ingin dekat dan menjalin hubungannya dengan alasan belum mau menjalin hubungan.

Mungkin gebetanmu mengatakan hal seperti itu, Bela? Diansir dari Elite Daily, relationship expert Meredith Golden mengatakan ada beberapa alasan logis yang membuat seseorang belum mau memulai hubungan, atau bahkan belum siap melakukannya. Lalu, apa alasan gebetan yang selama ini kamu dekati belum juga nembak kamu?

1. Terlalu sering bepergian untuk pekerjaan

imdb5-728d310ca0feff4a568763fe145ff6e9.jpgimdb.com

"Jika seseorang harus bepergian untuk pekerjaan dalam periode lebih dari enam bulan, menemukan waktu untuk merawat hubungan nggak akan tercipta," ujar Golden. Memulai asmara dengan kondisi seperti ini akan menghasilkan LDR, dan membina hubungan jarak jauh bisa terasa sulit untuk sebagian orang.

2. Ada masalah berat dalam hidup yang sedang dialami

rtjsjg-f690b853e7e631b146d4c46e40ccd808.jpgrtjsjg

Pertimbangan seseorang untuk menjauhi hubungan asmara semenatar waktu adalah karena ia memiliki masalah yang mungkin menyita seluruh perhatiannya. "Jika seseorang atau anggota keluarga sedang sakit atau sedang berhadapan dengan keadaan genting, berkencan jadi prioritas kedua karena semua waktu yang tersedia diberikan pada situasi saat itu," ujar founder dari SpoonmeetSpoon ini.

3. Waktu yang belum tepat

imdb4-12574269a9f942f86c0d9550e474a4eb.jpgimdb.com

Banyak yang menjadikan waktu sebagai sebuah excuse. Banyak orang berasumsi akan berada di suatu fase dalam hidupnya sebelum menjalin komitmen dengan seseorang. "Seringkali jika sesuatu yang baik sedang terjadi, orang-orang akan mencari waktu tepat dan membuat itu berhasil," ujar Golden, "Namun kadang, itu nggak mungkin dilakukan."

4. Sadar dengan hal yang bisa diberikan

imdb3-79f8f083dbf7e98e69c30b9c5e98a8c4.jpgimdb.com

Menurut Golden, alasan lain yang membuat seseorang enggan menjalin asmara karena ia hanya ingin dekat atau mengakhiri yang sedang berjalan.

5. Sudah memiliki pasangan

imdb-4bbebbca4bc8bd9fa1e6bb886b667c5f.jpgimdb.com

Ada kalanya mereka menyembunyikan asmara yang sedang ia jalani. Kalau gebetanmu mengatakan nggak tertarik menjalin hubungan, ada baiknya untuk check and re-check data dirinya di setiap media sosial.

Bukan hal yang baik jika kamu memaksakan perasaan pada seseorang yang belum mau menjalin asmara. Namun, Golden menyarankan untuk mengatakan hal ini pada gebetanmu yang enggan berpacaran denganmu, "Aku salah membacamu. Kupikir kita bisa berjalan bersama. Terima kasih karena telah memberi tahuku jadi aku nggak membuang lebih banyak waktu."

BACA JUGA: 7 Alasan Ini Menjawab Kenapa Cowok Enggan Berkomitmen

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here