Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Hal Menyenangkan Memiliki Sahabat LDR, Jauh tapi Dekat di Hati

Nggak selalu ada tiap waktu tapi selalu memahami

Anatasia Anjani

Mempunyai sahabat dekat adalah hal yang menyenangkan, tetapi bagian paling menakutkannya adalah berpisah. Kamu tidak bisa selalu bersama dan dekat dengan bestie-mu karena jarak yang memisahkan.

Begitulah kehidupan, orang sering datang dan pergi. Tetapi, di era modern ini, kita harus berterima kasih kepada teknologi karena mendekatkan yang jauh. Kamu mungkin tidak bisa selalu menginap di tempat sahabatmu, datang sesukamu, namun bukan berarti kamu tidak dekat dengannya.

Memiliki sahabat long distance relationship tentunya ada sisi menyenangkannya. Kira-kira apa saja, ya?

1. Bisa jalan-jalan bersama

Pexels/ cottonbro

Kamu bosan dengan kotamu? Maka kunjungilah sahabatmu di kota tetangga. Kamu bisa menyetir ke kotanya, setelah itu mengajaknya makan bersama di kaki lima. Sangat menyenangkan juga kalau kamu hanya menyetir ke kotanya dan mengunjunginya.

2. Bisa menghemat

Pexels/ KoolShooters

Bayangkan saja kalau kamu ingin traveling tanpa perlu ongkos menginap. Ya, benar kunjungilah saja sahabatmu dan meminta izin untuk menginap di rumahnya. kamu bisa menghemat ongkos dan mengalokasikannya ke hal lain, lho!

3. Bisa puas berpesta

Pexels/ Inga Seliverstova

Ketika kamu dan bestie sudah berbulan-bulan nggak ketemu, pasti kamu ingin berpesta dengannya. Kamu nggak akan menyia-nyiakannya dan bisa bersenang-senang bersama dengan sahabatmu sampai esok!

4. Tidak bisa saling muak satu sama lain

Freepik.com

Bosan dengan sahabatmu?  Itu adalah hal yang paling tidak mungkin, bagaimana bisa kalian saja jarang bertemu, Bela. Memiliki sahabat jarak jauh mengajarkanmu arti saling merindukan satu sama lain.

5. Kamu tidak harus melihat seseorang setiap hari untuk menjadi dekat

Pexels/ Jhosua Rodríguez

Bersahabat dengan seseorang dari jarak jauh juga mengajarkanmu untuk tidak bergantung pada orang lain. Kamu tidak akan menjadi tipe yang clingy atau terlalu membutuhkan, yang ada kamu belajar bagaimana mempertahankan hubungan. Hal ini juga mengajarkanmu tentang waktu yang berkualitas bukan kuantitas.

6. Bisa menjadi pen pal

Pexels/ RODNAE Productions

Menulis surat mungkin terlihat kuno, tetapi banyak hal menyenangkan yang kamu bisa temukan saat menuliskan surat untuk sahabat. Kamu bisa bercerita dengan panjang lebar sambil mengirimkan hadiah manis. Semua orang tentu suka menerima surat bukan? Jadi bisa dicoba mulai sekarang, nih!

7. Video call-an sampai puas

Pexels.com/Ekaterina Bolovtsova

Nggak cukup menulis surat saja, kamu mungkin merindukan bertatap muka dengannya. Nah, kamu bisa video call-an dengan bestie-mu sambil puas. Bagaimana pun juga kamu tidak perlu merias wajah atau meninggalkan rumah.

8. Membuat rencana liburan bersama

Pexels/ Sake Le

Ingin ke Yogyakarta bareng bestie? Bisa! Mau backpacker-an bareng sahabatmu juga bisa banget. Hmm, biasanya rencana yang muluk-muluk susah kejadian, nih. Pada akhirnya kamu dan dia hanya pergi ke salon, makan malam bersama, menari, tetapi kalian berdua memang suka bermimpi keliling dunia. Seru banget!

9. Tidak terlibat drama apa pun

Freepik.com/tirachardz

Selalu menyenangkan ketika kamu selalu punya tempat curhat yang tidak mengerti tentang masalahmu seutuhnya. Dia bisa menjadi pendengar yang baik dan menawarkan solusi yang tak menghakimi.

10. Bisa mencari teman baru

Pexels.com/Andrea Piacquadio

Ketika kamu masih muda, kamu mungkin bisa melakukan apapun dengannya bareng bestie. Tetapi, tanpa kehadirannya saat ini, ini saat yang tepat untuk mencari teman baru. Mencari teman baru bukan berarti kamu melupakannya, memiliki circle baru akan membuatmu menjadi orang yang lebih baik.

Nah, itulah hal menyenangkan menjalani LDR dengan bestie. Kamu setuju, nggak, Bela?

IDN Media Channels

Latest from Single