Wow! Seseorang Bisa Berhubungan Sesering Ini Seumur Hidupnya

Fakta baru nih!

Wow! Seseorang Bisa Berhubungan Sesering Ini Seumur Hidupnya

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Ada banyak teori tentang cinta di luar sana, dari yang masuk akal hingga membuat dahi mengernyit dan tak habis pikir karenanya. Entah mana yang lebih tepat, kamu hanya perlu tahu hal-hal di bawah ini untuk kemudian kamu tanyakan kepada dirimu sendiri. Siap-siap terkejut ya Bela, mungkin ada beberapa hal yang belum kamu tahu dan tak pernah kamu bayangkan sebelumnya.

1-a6f3e3c42f3eaad486deec0a26ba7f96.jpg

Kalau kamu meragukannya, mungkin mulai sekarang kamu bisa mencoba menghitungnya. Sebuah riset juga menunjukkan bahwa setelah pernikahan melewati usia 50 tahun, kehidupan seks suami-istri akan kembali hangat. Hal ini terjadi lantaran kepercayaan dan komitmen telah diperbarui. Jadi nggak heran kalau jumlahnya bisa sebanyak itu.

2-c1b3cc3b49e98e653b8ce25a5de3310e.jpg

Karena jumlah mantan tak bisa menunjukkan berapa kali kamu benar-benar jatuh cinta. Sebuah penelitian mengatakan bahwa seseorang jatuh cinta sebanyak empat kali seumur hidupnya. Kebanyakan orang memutuskan menikah pada usia 27 tahun, dan 33 persennya menikah dengan cinta pertama mereka. Yang menarik, ada 41 persen yang mengalami 'cinta terlarang,' karena jatuh cinta dengan orang yang seharusnya nggak mereka miliki.

3-9dc1e260b250498def22cecb9a44e941.jpg

Sejatinya, rentang waktu hubungan seks yang dilakukan setiap pasangan akan berbeda-beda, yakni berkisar antara 33 detik hingga 44 menit. Namun, dari hasil penelitian terungkap bahwa rata-rata berlangsung selama 5,4 menit. Fakta lain menyebutkan, pemakaian kondom nggak memengaruhi masa waktunya. Kejutan yang lain ialah, semakin tua pasangan maka akan semakin singkat hubungan intimnya.

4-f64f819cc1908f46aa0597eb40a7c4f0.jpg

Kehamilan hanya bisa terjadi saat masa subur perempuan atau pada saat 14 hari sebelum tamu bulanan datang. Dan menurut sebuah survei yang dilakukan British Survey, menyebutkan bahwa rata-rata perempuan akan hamil setelah melakukan hubungan seks sebanyak 104 kali. Untuk hamil anak pertama, perempuan rata-rata butuh waktu kurang lebih enam bulan setelah pernikahan dan berhubungan seks sebanyak empat kali semnggu bersama pasangan.

5-46f5bdd20ed97a80ade00b715dad1089.jpg

Penelitian ini dilakukan 128 laki-laki dan perempuan berusia 35-65 tahun. Hasilnya, dengan bercinta ternyata nggak secara otomatis membuat pasangan lebih bahagia. Bahkan, pada beberapa pasangan yang menambah frekuensi bercintanya, ada sedikit penurunan pada tingkat kebahagiaan mereka. Parahnya, makin sering bercinta justru akan menurunkan gairah seksual seseorang. Mereka juga nggak lagi menikmati aktivitas seks seintens sebelumnya.

Percaya atau nggak, kenikmatan seks memang masih menjadi misteri tersendiri, bahkan setelah dilakukan banyak penelitian selama bertahun-tahun. 

BACA JUGA: Tips Berhubungan Seks yang Terinspirasi dari Film Titanic​

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here