Beda Agama, 7 Seleb Bollywood Ini Jalani Puasa Ditemani Pasangan

Mereka sangat menghormati agama satu sama lain

Beda Agama, 7 Seleb Bollywood Ini Jalani Puasa Ditemani Pasangan

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

India merupakan negara yang mayoritas penduduknya menganut agama Hindu. Kendati demikian, masih banyak juga masyarakat India yang memeluk agama Islam, termasuk para selebriti. Karena itulah, pernikahan beda agama sering dijumpai di kalangan artis Bollywood.

Seperti deretan artis berikut ini. Mereka memutuskan untuk menikah beda agama dengan pasangannya. Meski demikian, mereka selalu menjunjung tinggi toleransi, terutama saat suami atau istrinya berpuasa di bulan Ramadan. Siapa sajakah itu? Keep scrolling!

1. Shaheer Seikh dan Ruchikaa Kapoor

Beda Agama, 7 Seleb Bollywood Ini Jalani Puasa Ditemani Pasangan

Sempat berpacaran dengan Ayu Ting Ting, Shaheer Sheikh akhirnya melabuhkan hatinya pada Ruchikaa Kapoor. Keduanya menikah beda agama pada 19 Oktober 2020. Seperti diketahui, Shaheer adalah seorang pemeluk Islam, sementara Ruchika menganut agama Hindu. Aktor serial Mahabharata ini pun rutin menjalani puasa setiap tahunnya.

2. Shah Rukh Khan dan Gauri

Sejak kecil, Shah Rukh Khan memeluk agama Islam. Ia menikahi Gauri Khan yang beragama Hindu pada 25 Oktober 1991. Meski berbeda keyakinan, Shah Rukh Khan dan sang istri tetap saling menghormati agama masing-masing. Hingga kini, King of Bollywood itu masih taat beribadah dan juga mengikuti puasa setiap tahunnya.

3. Shakeel Ladak dan Amrita Arora

Perbedaan agama tak menjadi penghalang bagi Shakeel Ladak dan Amrita Arora untuk meresmikan hubungannya ke pernikahan. Seperti diketahui, Shakeel adalah seorang Muslim sedangkan Amrita memeluk agama Katolik. Sebagai bentuk toleransi, mereka menggelar pernikahan secara tradisional Muslim dan juga di gereja pada 2009 silam. Begitu juga di bulan Ramadan, Amrita mendampingi suaminya berpuasa.

4. Saif Ali Khan dan Kareena Kapoor

Setelah berpacaran 5 tahun, Saif Ali Khan dan Kareena Kapoor akhirnya menikah pada 16 Oktober 2012. Saif yang beragama Islam tak memedulikan tentang keyakinan Kareena yang merupakan orang Hindu. Aktor film Bunty Aur Babli 2 ini pun tetap menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan dan didukung oleh sang istri.

5. Soha Ali Khan dan Kunal Khemu

Sama seperti sang kakak, Soha Ali Khan memang terlahir dari keluarga Muslim. Sejak kecil dirinya menjalankan kewajiban untuk berpuasa di bulan Ramadan. Soha menikah dengan Kunal Khemu yang memeluk Hindu pada 25 Januari 2015. Keduanya memiliki rumah tangga yang harmonis, meskipun dibangun di atas perbedaan agama.

6. Zayed Khan dan Malaika Parekh

Zayed Khan menikahi cinta semasa SMA-nya, Malaika Parekh, pada 20 November 2005. Perbedaan agama tak menjadi penghalang cinta mereka bersatu. Zayed sendiri diketahui merupakan seorang Muslim, sementara Mailaka beragama Hindu. Di bulan Ramadan ini, Zayed pun menjalani puasa dengan ditemani istri tercintanya. Bahagianya!

7. Imran Khan dan Avantika Malik

Aktor Muslim yang menikah beda agama selanjutnya adalah Imran Khan. Pemain film I Hate Luv Storys ini mempersunting Avantika Malik yang beragama Hindu pada 10 Januari 2011. Sebagai seorang Muslim, Imran pun menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan ini. Imran dan Avantika kini telah menjadi orangtua seorang anak perempuan.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here