6 Perilaku yang Bikin Kamu Single Selamanya

Tidak apa-apa, sih, kalau memang itu pilihan kamu.

6 Perilaku yang Bikin Kamu Single Selamanya

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Sebagai perempuan yang luar biasa, kamu punya begitu banyak hal baik dalam diri yang dapat kamu beri untuk dunia dan calon pasangan. Lalu, mengapa harus membuatnya tampak buruk di hadapan orang lain dengan bertindak salah? 

Percayalah, membiarkan perilaku semacam ini terus ada, hanya akan mendatangkan masalah di kemudian hari, Bela. Bahkan dapat berdampak buruk bagi hubungan kamu! Nggak ingin hal ini terjadi dan melajang selamanya, bukan?

Untuk itu, hindari beberapa perilaku buruk di bawah ini jika ingin mencari cinta, ya.

1. Membandingkan si dia dengan mantan kamu.

6 Perilaku yang Bikin Kamu Single Selamanya

Nggak ada satu pun lelaki yang ingin setara dengan mantan-mantan terdahulu kamu! So, jika kamu tak ingin hidup melajang selamanya, jangan sesekali membandingkan si dia dengan mantanmu, ya. Ia takkan suka jika diperlakukan seperti itu, Bela. Kamu juga, kan?

2. Mengedepankan asumsi.

Ketika kamu mulai dekat dengan seseorang yang baru, mengenal dan memelajari berbagai hal tentangnya sangatlah penting, lho. Namun, jangan biarkan pikiran menguasai hingga membuatmu berasumsi lebih dulu sebelum mendengar ceritanya lebih lanjut, ya. 

Percayalah, berpikir terbuka dapat membantumu untuk melihat si dia dari perspektif yang luas. Dengan begitu, kamu dan si dia jadi memiliki kesempatan untuk mengembangkan hubungan lebih jauh, deh.

3. Nggak menjadi diri sendiri.

Hubungan yang stabil selalu dibangun di atas kejujuran. Untuk itu, penting sekali menjadi apa adanya di hadapan seorang pria, lho! Mengompromikan diri sendiri agar menjadi apa yang ia suka justru dapat merusak hubungan kamu dengannya. Lagipula, seorang lelaki yang baik akan selalu menghargai segala hal tentangmu dan nggak akan membuatmu merasa perlu mengubah diri sendiri menjadi orang lain.

4. Membawa kepahitan kamu di hubungan terdahulu ke masa kini.

Mungkin, sampai saat ini kamu masih merasakan sedikit amarah dan perih karena hubunganmu terdahulu. Meski perasaan kamu valid dan benar adanya, kamu tetap harus meninggalkannya di masa lalu dan nggak membawa kepahitan tersebut dalam hubungan yang baru. Itu takkan adil untuk si dia dan dirimu sendiri, lho. Jika terus bertindak demikian, kamu nggak akan pernah bisa melanjutkan hidup dan menemukan kebahagiaan yang sejati.

5. Menghakimi masa lalunya.

Semua orang memiliki masa lalu, nggak terkecuali seseorang yang belakangan ini sedang dekat denganmu itu! Namun, jangan biarkan hal tersebut menentukan langsung perasaan kamu kepadanya, ya. Sekali lagi, tindakan semacam ini dapat menghalangi kamu untuk mengenalnya lebih dalam.

6. Nggak memberi si dia kepercayaan.

Memiliki pengalaman pahit seperti disakiti atau dibohongi oleh pasangan terdahulu tentu bukanlah hal yang mudah. Apalagi, jika harus melepasnya ketika kamu memulai hubungan baru. Meski begitu, berusahalah untuk tak membawa trauma yang kamu punya ke masa kini, ya. Beri si dia sedikit kepercayaan! Jangan langsung berasumsi bahwa si dia akan menyakiti kamu seperti mantanmu di masa lalu, Bela.

Itulah beberapa perilaku yang bisa membuat kamu single terus. Jadi jika kamu ingin menjalin hubungan dengan orang baru, tinggalkan kebiasaan-kebiasaan di atas, ya.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here