Cara Ini Bisa Dilakukan saat Dia Mulai Lakukan Kekerasan

Karena semua perempuan itu berharga

Cara Ini Bisa Dilakukan saat Dia Mulai Lakukan Kekerasan

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Persoalan hubungan memang selalu menjadi rumit kalau nggak segera diselesaikan. Apalagi kerumitan itu akan semakin besar jika diselesaikan dengan kekerasan. Seseorang bisa saja melakukan kekerasan fisik dan verbal hanya karena agar pasangan mau bertahan dengannya. Padahal hal tersebut bisa termasuk dalam ciri-ciri toxic relationship

Sebagai perempuan tentunya kamu harus aktif dalam berperan. Jangan mau selalu menjadi pihak yang mau tersakiti hanya karena cinta. Kamu harus tahu kalau kamu adalah seseorang yang berharga dan patut dicintai. Biar kamu nggak semakin terjebak, coba tanyakan kembali beberapa pertanyaan ini pada dirimu.

Apa penyebab dia melakukan kekerasan?

Cara Ini Bisa Dilakukan saat Dia Mulai Lakukan Kekerasan

Meski dia mencintaimu dan tahu apa yg dilakukannya salah, namun hal itu bukanlah satu-satunya cara untuk menyelesaikan masalah. Seseorang yang mencintaimu nggak akan pernah menyakiti perasaan dan fisikmu. Sebaliknya, ia akan benar-benar memerhatikan keselamatanmu. Maka dari itu kamu harus tahu apa saja penyebab yang membuat ia bisa melakukan kekerasan. 

Misalnya saja ia melakukan kekerasan karena memiliki masalah keluarga. Maka peranmu sebagai pendengar patut untuk membantu menyelesaikan masalahnya. Namun jika dia nggak memiliki alasan yang jelas, maka segera pikirkan kembali apakah sekarang kamu berpacaran dengan seorang laki-laki dewasa atau anak kecil.

Apa alasanmu bisa bertahan dalam hubungan ini?

Setelah mengetahui penyebabnya, kamu juga perlu tahu alasan apa yang bisa membuatmu bertahan dengannya. Apakah kamu takut sendirian, takut kehilangan sosok yang mencintaimu atau apakah kamu butuh teman saja. Memiliki pasangan belum tentu menjamin kebahagiaan dan menyembuhkan rasa kesepian. Dengan memahami alasan yang jelas, kamu bisa berpikir jernih bagaimana sebaiknya hubungan ini dijalankan. Kamu pun bisa mendiskusikan hal ini kepada orang terdekat yang bisa memahami masalah kalian. Jika semakin rumit cobalah berkonsultasi dengan psikolog. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here