Cewek vs Cowok, Siapa yang Lebih Cepat Jatuh Cinta? Ini Jawabannya

Cewek atau cowok duluan ya?

Cewek vs Cowok, Siapa yang Lebih Cepat Jatuh Cinta? Ini Jawabannya

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Tidak diragukan lagi, dalam urusan cinta memang pria lebih gerak cepat dibandingkan wanita. Faktanya memang begitu. Dalam sebuah penelitian yang dilakukan di Amerika Serikat menunjukkan bahwa rata-rata pria tiga kali lebih cepat mengungkapkan 'I love you' dibanding wanita ke pria.

Lalu, mengapa pria cenderung lebih cepat jatuh cinta pada wanita? Menurut Marissa Harrison, psikolog sekaligus ketua penelitian yang dilakukan pada 2011 tersebut mengungkapkan bahwa wanita lebih berhati-hati dalam urusan cinta. Dalam penelitian tersebut terungkap bahwa pria jatuh cinta pada wanita dalam hitungan minggu saja. Sementara wanita baru merasa 'klik' setelah berbulan-bulan dekat.

fdb-pl-3a1cc6dc946fd66ca51e487a6d17a190.jpgfdb.pl

Alasannya pria tidak pernah ragu untuk jatuh cinta adalah karena mereka tidak berpikir panjang soal hati. Seperti dikutip Ellite Daily, berbeda dengan wanita yang lebih sering mempertanyakan tentang cinta 'apakah perasaanku benar?' atau 'apakah dia pria yang tepat untukku?' Pria dikenal sebagai manusia dengan logika tinggi terutama berkaitan dengan hal-hal yang sarat emosional, terutama soal perasaan dan cinta.

Ketika pria suka dengan wanita, dengan mudahnya mereka langsung mendekati. Terkadang mereka tidak paham betul, apakah itu benar-benar cinta atau nafsu belaka. Alasan lainnya yang membuat mereka lebih dulu yang menyatakan adalah karena hukum alam. Pria merasa lebih memiliki kekuatan untuk menyatakan cinta. Sementara wanita kerap memilih untuk memendam perasaannya.

imdb5-b135e6d45a99fc7cf16d15b8c01044bb.jpgimdb.com

Hal itu juga dipertegas dengan hasil survei yang digagas oleh situs kencan, Elite Singles, pria merupakan pihak yang paling cepat jatuh cinta pada pandangan pertama. Hasil survei memperlihatkan bahwa 72 persen responden pria ditemukan sering jatuh cinta pada pandangan pertama ketimbang wanita. Sebab, hanya 61 persen wanita yang mengaku mudah jatuh cinta pada pandangan pertama.

Selain itu, survei juga menyebutkan bahwa responden usia millenial, lebih tepatnya di bawah 30 tahun, terutama wanita, sering mengalami jatuh cinta pada pandangan pertama. Berdasarkan penjelasan ilmiah, Dr Stephanie Ortigue dari Syracuse University menemukan bahwa jatuh cinta pada pandangan pertama terjadi 0,2 detik semenjak pria dan wanita saling pandang.

BACA JUGA: Tanda-tanda Seseorang Mulai Jatuh Cinta Dilihat dari Zodiaknya

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here