Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

8 Tanda Bok Gwi Ju Jatuh Cinta pada Do Da Hae di ‘The Atypical Family'

Berubah 180 derajat saat jatuh cinta

Natasha Cecilia Anandita

Drama Atypical Family semakin seru dan mulai ramai diperbincangkan di media sosial. Drama ini berkisah tentang keluarga berkekuatan super yang kehilangan kekuatannya karena penyakit masa kini dan seorang perempuan penipu yang ternyata bisa mengembalikan kekuatan mereka. 

Memasuki episode 5 dan 6, hubungan Bok Gwi Ju (Jang Ki Yong) dan Do Da Hae (Chun Woo Hee) tampaknya semakin berkembang. Keduanya mulai jatuh cinta pada satu sama lain. Bok Gwi Ju yang selalu depresi sampai berubah 180 derajat karena dirinya mulai menaruh hati dengan Do Da Hae. 

Makin mendebarkan, ini tanda-tanda Bok Gwi Ju mulai jatuh cinta pada Do Da Hae di Atypical Family

1. Selalu balik ke momen mereka ciuman

instagram.com/jtbcdrama

Di episode 4 bagian akhir, Da Hae berbohong dengan membawa surat pendaftaran pernikahan mereka dan mengatakan itu diberikan oleh Gwi Ju masa depan. Gwi Ju pun mencium Da Hae untuk mencari tahu apakah Gwi Ju benar-benar jatuh cinta padanya.

Awalnya, Gwi Ju mengelak dengan mengatakan kalau tak ada cinta di ciuman tersebut, tapi ia justru malah terus-terusan kembali ke momen tersebut. Gwi Ju terus kepikiran momen ciumannya dengan Do Da Hae yang ternyata adalah momen di mana dia benar-benar jatuh cinta.

2. Mengikat tali sepatu Da Hae

Dok. Netflix

Gwi Ju hanya bisa kembali ke masa lalu bersama Da Hae. Saat ia penasaran dengan masa lalu Da Hae yang menyebut pernah mengalami trauma kebakaran, Gwi Ju pun bertanya kepada Da Hae, namun selalu dialihkan. 

Akhirnya ia kembali ke momen saat mereka berbincang tentang kecelakaan Da Hae. Gwi Ju akhirnya menyadari kenapa Da Hae selalu mengalihkan topik saat ditanya tentang kecelakaannya. Gwi Ju merasa kalau hal tersebut adalah momen paling menakutkan. Saat melihat Da Hae yang pergi dengan kesal dan terhenti karena tali sepatunya lepas, Gwi Ju pun dengan penuh perhatian membantu mengikatkan tali sepatu Da Hae. 

3. Berhenti minum minuman keras

Dok. Netflix

Semakin penasaran dengan Da Hae dan ingin terus bersama, Gwi Ju mulai merubah gaya hidupnya. Awalnya sangat depresi, suka minum minuman keras, dan tak pernah keluar dari kamar, kini Gwi Ju berhenti minum-minum. Ia membersihkan kamarnya, terutama dari semua botol minuman keras, serta membuka jendela kamarnya.

4. Mulai rajin olahraga

Dok. Netflix

Selain berhenti minum minuman beralkohol, Gwi Ju juga mulai rajin berolahraga. Hal ini berawal dari dirinya yang tak kuat saat mau membantu ibu angkat Da Hae membersihkan sauna. Gwi Ju menjadi rajin pergi ke tempat gym miliknya, rutin lari pagi, bahkan olahraga di dekat rumah Da Hae agar bisa bertemu dengannya.

5. Menyelamatkan Da Hae yang terkunci

Dok. Netflix

Semakin mereka dekat, Gwi Ju semakin menyadari betapa berartinya Da Hae untuk dirinya, keluarganya, terutama untuk anaknya. Saat melihat Da Hae di sekolah Bok I Na, Gwi Ju mencoba mengejar Da Hae agar bisa berbicara karena Da Hae sedang menjauhi Gwi Ju usai difitnah. 

Da Hae yang ketakutan karena ia terjebak di keluarga supernatural, memilih kabur saat melihat Gwi Ju. Tanpa disangka, Da Hae malah masuk ke gudang gimnasium sekolah I Na dan terkunci di sana. Trauma Da Hae pun kambuh, untungnya Gwi Ju datang tepat waktu dan menyelamatkan Da Hae.

6. Membawakan bunga

Dok. Netflix

Saat Da Hae kabur dari rumah dan kembali ke rumahnya setelah dituduh mencuri, Gwi Ju pun selalu menghampiri tempat tinggal Da Hae agar ia mau berbicara dan kembali ke rumah Gwi Ju. 

Anak sulung keluarga Bok itu cari perhatian di depan rumah Da Hae, mulai dari mencoba membawakan barang Da Hae, olahraga di depan rumah, mencoba membantu Da Hae membuang sampah, hingga membawakan bunga untuknya. 

Bukan bunga biasa, Gwi Ju membawakan bunga kesukaan Da Hae dan memberikannya dengan tulus. Nggak cuma itu, Gwi Ju juga berpakaian rapi dan mengajak Da Hae untuk berada di sisinya.

7. Bantu-bantu di sauna

Dok. Netflix

Untuk menarik hati Da Hae dan ibunya, Gwi Ju melakukan apa pun termasuk bantu-bantu di sauna milik ibu angkat Da Hae. Pertama, ia membantu ibu Da Hae mengangkat handuk, namun berakhir gagal.

Kedua, ia datang lagi memberikan koyo untuk ibu Da Hae agar bisa mengobrol dengan Da Hae. Kunjungan ketiga, Gwi Ju membantu Da Hae memasak, bahkan rela mengupas bawang yang membuatnya banjir air mata agar bisa bersama Da Hae.

8. Ingin menyelamatkan Da Hae

instagram.com/jtbcdrama

Gwi Ju menyadari bahwa hanya Da Hae-lah yang bisa menyelamatkannya dari trauma masa lalu. Ia juga menyadari kalau Da Hae adalah satu-satunya orang yang bisa dia selamatkan, karena itulah Gwi Ju mengatakan bahwa dirinya akan berusaha keras menyelamat Da Hae dari kebakaran yang dialaminya saat Da Hae masih SMA.

Itulah perubahan dan tanda Bok Gwi Ju mulai jatuh cinta pada Do Da Hae. Bagaimana menurutmu?

IDN Media Channels

Latest from Dating