Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Waspada! Ini 5 Tanda Awal Kekasihmu Akan Selingkuh

Coba dicek, Bela!

Fikriah Nurjannah

Saat menjalin asmara, tentunya setiap orang menginginkan hubungan mereka berjalan dengan lancar dan romantis. Namun, sebagian orang ada yang memiliki pengalaman menyakitkan akan kehidupan cintanya dan mengalami kekecewaan karena perselingkuhan. Ada banyak hal dan keadaan di mana seseorang dihadapkan pada rentannya hubungan asmara yang mereka jalani.

Salah satu yang bisa memicu munculnya percikan perselingkuhan adalah hubungan persahabatan dan berbagi hal secara intim yang tidak diketahui oleh kekasihnya. Secara bertahap, hal ini akan berubah menjadi sebuah perasaan nafsu dan cinta yang berbuah pada terjadinya perselingkuhan.

Lalu, apa saja hal yang menjadi tanda awal kekasih akan selingkuh dari dirimu? Simak deretan penjelasannya berikut ini.

1. Dia sudah pernah selingkuh sebelumnya

pexels.com/aleksandr-burzinskij

Salah satu tanda yang jelas terlihat adalah kekasihmu memiliki track record pernah berselingkuh sebelum berpacaran denganmu. Saat pertama kali bertemu dan saling curhat tentang hubungan masa lalu, apakah dia mengungkapkan bahwa dirinya tidak setia di masa lalu?

Kamu tidak boleh mengabaikan hal ini dan berharap bahwa hubungan baru yang ia jalani bersamamu akan bisa mengubah dirinya. Sering kali saat seseorang berselingkuh dan berbohong, hal itu merupakan salah satu kebiasaannya.

Seseorang yang berselingkuh akan sulit untuk berkomitmen dalam hubungan yang serius. Sebagian orang secara tidak sadar menganggap perselingkuhan sebagai mekanisme koping, yakni cara yang digunakan seseorang untuk menyelesaikan masalah, mengatasi perubahan yang terjadi, maupun situasi yang mengancam dirinya.

Oleh karenanya, kamu dan pasangan perlu saling terbuka membicarakan hal yang mungkin bagi kalian terdengar sensitif, tetapi sangat krusial untuk kelangsungan hubungan romansa kalian.

2. Ayahnya selingkuh

pexels.com/gustavo-fring

Tanda lainnya adalah fakta bahwa ayahnya selingkuh. Tidak bisa dipungkiri, hal yang sangat alamiah saat seorang anak mempelajari atau meniru perilaku orangtuanya. Sayangnya, salah satu dari perilaku tersebut adalah selingkuh.

Karena hal ini, sebagian orang mungkin menganggap bahwa selingkuh telah menjadi bagian yang normal dalam kehidupannya, bahkan untuk kehidupan cinta mereka di masa depan. Selingkuh dianggap sebagai bagian dari hubungan, seperti layaknya berpegangan tangan.

Para ilmuwan telah melakukan penelitian mengenai ayah dan anak yang selingkuh. Mereka menemukan bahwa karena berbagai alasan, anak laki-laki dari ayah yang selingkuh juga cenderung melakukan hal yang sama.

Sebagian besar berkaitan dengan latar belakang dan peran sosial-ekonomi dalam hubungan keluarga. Tetapi, beberapa ilmuwan percaya bahwa hal tersebut juga ada hubungannya dengan gen. Orangtua mewariskan sifat dan kecenderungan kepada anak-anak mereka melalui gen mereka. Kemungkinan, beberapa orang juga berhipotesis, hal itu termasuk kecenderungan perselingkuhan.

3. Dia memiliki masalah kontrol impuls

pexels.com/mart-production

Tanda lain bahwa seorang kekasih akan berselingkuh adalah jika dia memiliki masalah kontrol impuls atau gangguan kesehatan mental, yang ditandai dengan sulitnya mengendalikan impuls agresif atau antisosial. Orang-orang dengan masalah kontrol impuls memiliki kecenderungan yang sangat tinggi untuk jatuh ke dalam perselingkuhan.

Selain itu, ia akan menjadi mudah terganggu dan melakukan sesuatu yang lain sebagai gantinya. Dia tidak mampu menahan impuls, dan sayangnya banyak dari impuls tersebut mengarah pada hal negatif, seperti perselingkuhan. Oleh karenanya, jika kamu melihat bahwa kekasihmu memiliki masalah dengan kontrol impuls, itu mungkin merupakan tanda bahwa ia akan selingkuh.

4. Depresi atau memiliki kecemasan

pexels.com/nathan-cowley

Ketika seseorang berada di dalam situasi yang buruk dalam hidupnya, baik depresi atau dengan pekerjaan atau hubungan asmaranya, maka orang tersebut sering beralih ke hal yang buruk untuk menenangkan diri. Salah satu hal buruk yang dilakukan yakni perselingkuhan atau melakukan seks.

Ketika seseorang berkhianat, ia merasa semua kekhawatiran dunia luar hilang saat dirinya berada dalam perselingkuhan yang ia ciptakan. Dia senang menghabiskan banyak waktu dalam perselingkuhan itu karena merasa bahagia di sana. Semua kekhawatiran mencair dan dia merasa nyaman dengan diri sendiri. Oleh karenanya, kamu perlu memperhatikan kekasihmu bagaimana kondisi situasi psikologisnya dan bagaimana ia mengatasi hal tersebut.

5. Hubungan kamu dimulai sebagai perselingkuhan

pexels.com/david-gomes-

Dari seluruh tanda yang ada, bagian ini merupakan tanda penting yang perlu kamu perhatikan. Tanda awal kekasihmu akan selingkuh adalah saat hubungan yang kamu mulai dengannya diawali pula dari perselingkuhan.

Jika hubungan yang kamu jalani saat ini dimulai sebagai perselingkuhan, terutama jika pasanganmu sudah menikah dan kamu adalah perempuan lain, maka kemungkinan besar pasanganmu akan selingkuh lagi.

Itulah tanda awal kekasihmu akan selingkuh. Perhatikanlah tanda tersebut dalam hubungan asmara yang kamu jalani. Semua tanda-tanda ini bisa menjadi bahaya besar yang tidak boleh kamu abaikan jika kamu menginginkan hubungan yang langgeng dan sehat tanpa perselingkuhan.

IDN Media Channels

Latest from Dating