Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

40 Kata-Kata Kecewa karena Tidak Dihargai Kekasih

Kalau tidak dihargai, lebih baik pergi

Anggita Ayu Pratiwi

Ketika kita tidak dihargai atas segala usaha yang kita lakukan, pasti sangat mengecewakan ya, Bela? Apalagi yang tidak menghargai effort kita adalah orang yang kita cintai dan sangat berharga untuk kita, pasti sangat menyakitkan. 

Ketika kamu disakiti dan merasa kecewa karena tidak dihargai kekasih. Akan lebih baik untuk kamu tidak langsung meluapkan kata-kata kasar dan emosi yang menggebu-gebu yang justru memicu pertengkaran. Perasaan kecewa yang kamu rasakan bisa kamu ungkapkan dengan halus supaya orang tersebut dapat menyadarinya dengan kepala dingin.

Kata-kata kecewa karena tidak dihargai kekasih ini bisa kamu katakan langsung, menjadikannya sebagai quotes di media sosial, atau langsung kamu kirimkan untuk kekasihmu. Sebab, memang lebih baik diungkapkan secara langsung dibandingkan kamu pendam sendiri. 

Berikut 40 kata-kata kecewa karena tidak dihargai kekasih, let’s go!

Kata-kata kecewa karena tidak dihargai, cinta bertepuk sebelah tangan

pexels.com/pixabay
  1. “Dikasih hati kok malah minta jantung! Kamu baikin aku kalau ada butuhnya aja.”
  2. “Mencintai kamu itu butuh perjuangan besar, tapi kamu nggak pernah bisa hargai aku. Lebih baik aku pergi.”
  3. “Maaf ya, aku bikin kamu risih dengan WhatsApp yang aku kirim. Tenang, kalau sampai nanti aku lelah karna perjuanganku sia-sia, kamu nggak akan dapat pesan lagi dari aku.”
  4. “Kamu pikir nggak sakit, kalau kamu selalu seperti nggak menghargai aku begini?”
  5. “Sesekali aku butuh dihargai usahanya. Tapi, ternyata itu mustahil, ya?”
  6. “Aku perjuangkan kamu karena tulus mencintai kamu. Tapi, ternyata sakit juga ya kalau ternyata memang tidak akan berbalas.”
  7. “Tidak apa-apa jika memang kamu tidak ingin kuperjuangkan. Katakan saja, aku ikhlas.”
  8. “Seandainya itu kata-kata yang paling menyedihkan. Tapi, seandainya kamu mau kasih aku kesempatan sekali saja.”
  9. “Justru kekecewaan paling menyakitkan buat aku itu sekarang, saat kamu tidak pernah sekalipun melihat usahaku mencintaimu.”
  10. “Usahaku ternyata sia-sia, jadi aku memilih untuk mundur saja.”
  11. “Aku selama ini sudah menunggu dan berusaha untuk mengerti kamu. Mungkin, sekarang saatnya aku berhenti berharap.”
  12. “Kalau aku sudah lelah, pasti aku akan pergi. Tenang saja.”

Kata-kata kecewa karena tidak dihargai kekasih, hubungan toxic

pexels.com/Keira Burton
  1. “Akan ada waktunya aku muak sama kamu, kalau kamu masih seperti ini. Aku bisa saja nggak akan lagi peduli sama kamu, dan pergi dari hubungan ini kalau kesetiaanku masih nggak kamu hargai.”
  2. “Tidak ada gunanya kamu menolongku dengan hinaan begini. Kenapa sih, kamu selalu saja berburuk sangka sama aku?”
  3. “Selama ini aku sabar, tapi kalau sabarku hasilnya terus mengecewakan. Aku pergi saja.”
  4. “Bertahun-tahun kamu bersamaku, kamu masih tidak mengerti aku?”
  5. “Kalau kamu memang mencintaiku, kamu tidak akan membuat aku terluka sebegininya.”
  6. “Gimana caranya aku bisa menghargai kamu, kalau kamu saja nggak bisa menghargai aku!”
  7. “Sekarang, aku lebih membenci kamu dibanding mencintai kamu.”
  8. “Kenapa selalu seolah-olah aku yang salah, padahal kamu yang selalu melakukan kesalahan?”

Kata-kata kecewa karena tidak dihargai, sindiran halus

pexels.com/mohammad-sattar
  1. “Emang paling benar, aku nggak usah keliatan aja. Dari pada dicuekin gini.”
  2. “Diam begini lebih baik kok, pendapat aku kan nggak pernah dihargai.”
  3. “Oh, masih butuh aku? Aku pikir sudah nggak. Kan aku nggak pernah dihargai.”
  4. “Ya, senyum aja. Lihat mau sejauh mana kamu begini.”
  5. “Kalau nggak bisa bersatu, nggak usah bikin nyaman, lah.”
  6. “Cinta itu nggak butuh alasan, tapi butuh balasan.”

Kata-kata kecewa karena tidak dihargai kekasih, kutipan (quotes)

pexels.com/karolina-grabowska
  1. Berhentilah melakukan sesuatu untuk seseorang, jika kamu tidak lagi dihargai.
  2. Saat seseorang mencintai dengan tulus tidak dihargai. Menjauh dan pergi adalah pilihan yang tepat.
  3. Rasa kecewa mungkin sebenarnya adalah awal dari menuju sisi yang cerah.
  4. Sikapku adalah hasil dari bagaimana tindakan kamu. Jadi, salahkan dirimu sendiri!
  5. Menangis, kecewa, dan terluka adalah hal yang wajar. Dari air mata, kekecewaan, dan luka itulah yang membuat manusia menjadi lebih kuat.
  6. Titik tertinggi dari sebuah kekecewaan adalah tidak lagi peduli.
  7. Mengapa kita harus berbuat banyak untuk orang yang berbuat paling sedikit untuk kita?
  8. Waktu itu sangat berharga. Maka, jangan pernah menyerahkannya pada orang yang tidak paham cara menghargainya.
  9. Pada suatu waktu, kamu pasti akan menyadari perbuatan banyakmu untuk seseorang pada akhirnya harus dihentikan. Bukan karena ingin menyerah. Tapi, karena kamu terlalu sayang dengan dirimu sendiri.
  10. Jika memang bukan milikmu, sekeras apa pun berusaha, tidak akan pernah menjadi milikmu.
  11. Tidak peduli seberapa buruknya kamu, bangunlah setiap hari dan hargailah hidupmu sendiri.
  12. Abaikan saja orang yang tidak tahu berterima kasih.
  13. Ada banyak hal di hidup yang perlu disyukuri. Jangan biarkan perbuatan satu orang membuatmu tidak lagi bersyukur.
  14. Sejuta kebaikanmu, yang mereka ingat hanya satu keburukanmu.

Itulah 40 kata-kata kecewa karena tidak dihargai kekasih yang mungkin bisa kamu jadikan referensi atau bisa kamu pakai untuk mengungkapkannya pada kekasihmu.

IDN Media Channels

Latest from Dating