Stasiun Kereta di Jepang Ini Dibuat Khusus Untuk Menikmati Pemandangan

Manjakan mata dengan pemandangan indahnya

Stasiun Kereta di Jepang Ini Dibuat Khusus Untuk Menikmati Pemandangan

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Mengeksplorasi Jepang memang tidak akan ada habisnya. Pasti akan selalu ada hal baru yang kita temui. Seperti pemandangan alam yang satu ini. Panorama indah ini tidak akan kamu temui di tempat lain dan hanya satu cara untuk dapat mencapai lokasi tersebut, yakni menggunakan kereta yang jadwalnya pun sangat terbatas. Seperti apa pemandangannya? Simak yuk!

Stasiun Kereta di Jepang Ini Dibuat Khusus Untuk Menikmati Pemandangan

Pemandangan ini merupakan daerah pegunungan yang dilewati oleh Sungai Nishiki di daerah Iwakuni, Jepang. Untuk mencapainya, kamu hanya bisa menggunakan kereta api satu arah. Berlokasi di jalur Nishikigawa Seiryu, stasiun Seiryu Miharashi Eki hanya dilewati oleh kereta Nishikigawa Prefektur Yamaguchi.

Stasiun Seiryu Miharashi Eki memang sengaja dibuat untuk pengunjung yang memang ingin menghabiskan waktu sambil menikmati pemandangan pegunungan tersebut. Karena ini adalah jalur kereta satu arah, jika kamu ingin kembali pulang, kamu harus menunggu kereta selanjutnya yang datang beberapa jam sekali.

Jangan takut bosan saat menunggu kereta datang menjemputmu. Menghabiskan waktu dengan mengagumi keindahan alam, justru membuat waktu menunggu tidak terasa. Tapi, kekurangannya adalah kamu benar-benar tidak bisa meninggalkan stasiun. Sebab, di sana tidak ada tangga atau pun jalan untuk meninggalkan stasiun yang hanya berbentuk peron tersebut. Bahkan penjual tiket kereta pun tidak ada. 

Stasiun Seiryu Miharashi Eki terhitung masih sangat baru, yakni baru diresmikan pada 17 Maret 2019 lalu. Jadi wajar saja jika kamu tidak akan menemukannya di dalam Google Maps. Meski baru, Stasiun Seiryu Miharashi Eki diprediksi akan menjadi destinasi wisata anti-mainstream baru yang akan dipadati oleh pengunjung beberapa bulan ke depan. Mau mengunjunginya sebelum ramai, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here