Banyak orang yang mendambakan untuk tinggal dan menetap di Swiss. Negara ini memang memiliki bentang alam yang indah dan udara yang bersih.
Lingkungannya pun terkesan sangat damai seperti yang sering digambarkan di negeri dongeng. Kalau kamu punya kesempatan, setidaknya pergilah berwisata ke negara ini.
Karena wilayahnya yang cukup luas dan terbagi dalam 26 kanton, kamu bisa memilih beberapa tempat wisata di Swiss yang sudah dirangkum Popbela.com berikut ini.
1. Oeschinen Lake
Destinasi alam pertama yang punya pengalaman menakjubkan adalah Oeschinen Lake atau Danau Oeschinen. Letaknya berada di atas Kandersteg yang merupakan wilayah asri pegunungan.
Ketinggian danau ini berada di 1.578 mdpl. Jika berkunjung ke Swiss, destinasi satu ini tidak boleh kamu lewatkan karena keindahannya sudah diakui sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO.
2. Jungfraujoch
Selanjutnya, Jungfraujoch jadi tempat wisata di Swiss yang tak kalah populer. Tempat ini menjadi lokasi yang sempurna untuk melihat pemandangan Pegunungan Alpen.
Jungfraujoch pada dasarnya merupakan cekungan daratan salju abadi yang diapit dua puncak gunung. Ketinggiannya sendiri berada di ketinggian 3.454 mdpl.
Untuk sampai di tempat tersebut, pengunjung bisa menaiki kereta listrik yang bernama Jungfraubahn.
3. Rhine Falls
Melihat air terjun saja mungkin sudah biasa di Indonesia. Namun, di Rhine Falls kamu bisa melihat air terjun dari dekat menggunakan lift secara langsung.
Rhine Falls juga menjadi air terjun terbesar di Eropa yang ketinggiannya mencapai 23 meter. Selain aliran airnya yang sangat deras, pemandangan di tempat ini juga sangat menakjubkan.
4. Lake Thun
Danau lainnya yang tak kalah menarik untuk dikunjungi adalah Lake Thun. Berbeda dengan danau sebelumnya, Lake Thun berada di kota Thun yang sangat indah panoramanya.
Meskipun berada di perkotaan, tetapi di belakang danau ini tampak Pegunungan Alpen yang indah. Danaunya sendiri berwarna biru kehijauan yang pinggirannya penuh dengan villa dan kastil.
5. Chillon Castle
Selain pemandangan alam yang memukau, terdapat sebuah kastil yang terletak di tepi Danau Jenewa, selatan Kota Veytaux. Nama tempat wisata di Swiss itu adalah Chillon Castle yang merupakan kastil abad pertengahan.
Dulu, kastil ini merupakan benteng air, tetapi kemudian diubah menjadi rumah musim panas. Kamar-kamar di dalam kastil ini dihiasi berbagai karya seni yang bisa dilihat wisatawan. Keindahan danau dan pegunungan pun bisa dinikmati dari Chillon Castle.
6. Bern's Old Town
Berbeda dengan negara lainnya, wilayah perkotaan di Swiss juga berdampingan dengan alam yang indah. Pemandangan itu bisa kamu lihat di Bern's Old Town.
Bern's Old Town sendiri sudah menjadi situs Warisan Dunia UNESCO. Jika berkunjung ke sana, kamu bisa melihat rumah rumah tradisional yang membuatmu merasa berada di negeri dongeng.
7. St. Moritz
Tempat wisata di Swiss selanjutnya, St. Moritz, cocok kamu kunjungi saat sedang winter bersama keluarga. Wisata ini berada di kaki Pegunungan Alpen yang memiliki pemandangan menakjubkan.
Banyak wisatawan yang datang ke tempat ini untuk melakukan snowboarding, ski, maupun trekking. Banyak pula toko yang menjual oleh-oleh, kafe, dan bar di sekitar St. Moritz.
8. Zermatt
Zermatt adalah kota kecil di Swiss yang sangat populer di kalangan wisatawan. Tempat ini populer karena suasananya yang tenang dan jauh dari keramaian.
Di Zermatt, kamu juga bisa melihat pemandangan pegunungan yang memesona karena letaknya yang ada di tengah pegunungan. Jika berkunjung ke sini, ada beragam aktivitas yang bisa kamu lakukan, seperti naik cable car, bersantai di kafe, sampai bermain ski.
9. Staubbach Falls
Terakhir, di sebelah barat Lauterbrunnen terdapat air terjun yang memesona bernama Staubbach Falls. Air terjun ini memiliki ketinggian 297 meter dengan pemandangan tebing batu yang indah
Di bawahnya juga terdapat pemukiman yang membuat tempat ini seperti di negeri dongeng. Jika berkunjung ke Staubbach Falls, kamu bisa melakukan berbagai aktivitas, seperti keliling air terjun, hiking, ski, sampai paragliding.
Semua tempat wisata di Swiss tampak begitu indah bak di negeri dongeng. Jadi, tempat mana yang akan menjadi destinasi utama kamu jika berkunjung ke Swiss?