Libur Sekolah Sudah Tiba, Yuk, Datangi 8 Wisata Edukasi di Bogor Ini!

Didominasi oleh wisata alam

Libur Sekolah Sudah Tiba, Yuk, Datangi  8 Wisata Edukasi di Bogor Ini!

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Sudah berencana ingin pergi ke mana untuk mengisi liburan mendatang? Kalau belum, rasanya pergi mengunjungi wisata edukasi bertemakan alam bisa menjadi pilihan yang tepat. Sambil rekreasi melepas penat setelah belajar selama satu semester, kamu bisa membuka wawasanmu di sana.

Tak jauh dari kawasan Jadetabek, berikut adalah 8 rekomendasi tempat wisata edukasi di Bogor yang bisa kamu datangi.

1. Taman Safari

Libur Sekolah Sudah Tiba, Yuk, Datangi  8 Wisata Edukasi di Bogor Ini!

Sebagai tempat wisata keluarga incaran banyak keluarga, Taman Safari menawarkan konservasi satwa sekaligus sarana edukasi untuk memperkenalkan ragam fauna lebih dekat. Berbagai aktivitas edukasi bisa kamu jajal bersama keluarga di Taman Safari, seperti dari Safari Tour, mengunjungi Istana Panda, Safari Trek dan Outbond, serta Safari Malam.

Lokasi taman satwa ini berada di Jalan Raya Puncak Nomor 601, Desa Cibeureum, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Taman Safari Bogor buka setiap hari dengan rincian Senin-Jumat beroperasi pada 08.30-17.00 WIB serta Sabtu, Minggu, dan hari libur beroperasi jam 8.00-17.00 WIB. Ada juga Safari malam yang buka pada jam 18.30-21.00 WIB.

Sedangkan biaya masuknya mulai dari Rp200 ribu untuk anak berusia di bawah 5 tahun dan Rp230 ribu untuk orang dewasa.

2. Kuntun Farmfield

Ingin merasakan bagaimana hidup di desa sembari berternak dan berkebun? Kuntum Farmfield bisa menjadi pilihan untukmu! Wisata edukasi bertajuk agrowisata ini menawarkan kegiatan seru di alam dan wahana petualangan bagi keluarga. Terdapat pilihan area peternakan, perkebunan, dan pertanian yang bisa kamu coba di saja.

Berdasarkan informasi dari situs Kuntum Farmfield, para pengunjung bisa mencoba memberi makan ternak, bercocok tanam, naik kuda. Taman alam ini berada di Jalan Raya Tajur No.291 Sindangrasa, Bogor.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here