Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Rekomendasi Tempat Healing di Jakarta untuk Kaum Introvert

Santai sejenak dari hiruk-pikuk Ibu Kota Jakarta.

Ainuni Rahmita

Introvert merupakan orang dengan kepribadian yang lebih berfokus pada pikiran, perasaan, dan suasana hati diri sendiri. Orang introvert tidak punya masalah dalam bersosialisasi, hanya saja dalam beberapa waktu, orang introvert lebih suka menyendiri untuk mengumpulkan energinya. 

Tiap orang memang memiliki unsur introvert dan ekstrovert, namun tiap orang juga punya salah satu unsur yang lebih mendominasi. Paham akan unsur mana yang lebih banyak jumlahnya menjadi hal penting, selain berguna untuk mengenal diri sendiri, hal ini juga membantu tubuh mengumpulkan energi dengan cara yang tepat.

7 rekomendasi tempat ini bisa dijadikan inspirasi bagi kaum introvert yang ingin healing di Kota Jakarta!

1. Perpustakaan Nasional

instagram.com/perpusnas.go.id

Tidak hanya sebagai tempat menyalurkan hobi membaca, berkunjung ke perpustakaan juga berfungsi sebagai tempat menyendiri. Selain itu, perpustakaan menjadi tempat yang menyuguhkan ketentraman kepada pengunjung, karena pada umumnya di perpustakaan punya aturan dilarang berisik. Perpustakaan Nasional yang terletak di Jakarta Pusat dapat menjadi pilihan tempat untuk healing. Tempat ini buka setiap hari dan gratis untuk umum.

2. Pulau Dolphin

pexels.com

Pulau Dolphin merupakan pulau tidak berpehuni yang terletak di kawasan Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara. Tempat ini cocok bagi kaum introvert yang sedang mencari ketentraman namun tak jauh dari pusat kota. Meskipun pulau tak berpenghuni, masih terdapat beberapa wisatawan yang datang ke Pulau Dolphin untuk camping sambil melakukan aktivitas air seperti snorkeling dan diving.

3. Galeri Nasional Indonesia

Mengunjungi pameran seni merupakan aktivitas yang disukai oleh banyak orang, tak terkecuali bagi kaum introvert. Selain bisa meredakan stres, rekreasi ke pameran seni juga dapat membuat seseorang merasa terhubung dengan karya seni yang dilihat, sehingga orang tersebut tidak lagi merasa kesepian.

Galeri Nasional Indonesia (GNI) sendiri merupakan pameran tetap yang menampilkan karya-karya seni rupa modern dan kontemporer. GNI dibuka secara gratis untuk umum, mulai dari jam 9 pagi sampai 7 malam.

4. Pantai Pasir Putih PIK 2

instagram.com/riodanarp

Kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) merupakan bagian dari wilayah Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara. Pantai Pasir Putih yang terletak di PIK 2 ini bisa jadi salah satu alternatif bagi Bela yang ingin melepas penat dengan suasana pantai, tapi tak mau berpergian jauh dari ibu kota. 

Nikmati sunset menjadi salah satu healing yang sangat direkomendasikan di Pantai Pasir Putih PIK 2, selain gratis tempat ini juga punya tenant yang menjual banyak makanan.

5. Tebet Eco Park

Piknik di taman menjadi salah satu cara liburan yang seru bagi kaum introvert. Bersantai sejenak sambil melihat pepohonan hijau dapat menambah energi yang habis terkuras setelah bersosialisasi.

Tebet Eco Park merupakan taman yang baru dibuka di tahun 2022 yang terletak di Tebet, Jakarta Selatan. Taman yang memiliki luas tanah 7 hektar ini sangat populer sebagai tempat piknik bagi kalangan masyarakat. 

6. Jakarta Concert Orchestra

Konser orkestra menyajikan musik-musik klasik dengan komposisi musik yang lahir dari budaya Eropa sekitar tahun 1750-1825. Berkunjung ke konser orkestra ternyata dapat meredakan emosi negatif, karena mendengar musik-musik orkes menghasilkan hormon endorfin yang berguna mengontrol mood menjadi lebih baik di dalam tubuh.

Di kota Jakarta, terdapat tempat Jakarta Concert Orchestra yang sering menggelar konser dengan menampilkan karya komponis terkenal di seluruh dunia.

7. Jakarta Aquarium

Jakarta bukan hanya memiliki gedung-gedung tinggi pencakar langit. Di dalam Mall Neo SOHO, terdapat aquarium raksasa yang menampilkan banyak jenis hewan laut. Jakarta Aquarium sangat cocok bagi kaum introvert yang ingin menjelajahi dunia lautan dengan nuansa serba biru.

Bukan hanya bisa melihat hewan laut, pengunjung juga berkesempatan menyentuh langsung beberapa hewan laut seperti bintang laut, siput, pari kembang, serta hiu bambu yang ada di dalam kolam.

Kira-kira tempat mana yang ingin kamu kunjungi?

IDN Media Channels

Latest from Travel