Gampang Banget, Dessert Ini Bisa Kamu Buat Sendiri

Dari bakpao sampai grontol jagung

Gampang Banget, Dessert Ini Bisa Kamu Buat Sendiri

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Ada uangkapan yang mengatakan, "selalu ada ruang untuk dessert". Yap, sebagian orang pasti menganggap dessert sebagai makanan pencuci mulut yang melengkapi kebahagiaan cita rasa kuliner kita.

Mulai dari dessert tradisional hingga modern, tentu membuatmu berpikir kalau bisa saja kamu membuatnya sendiri di rumah. Nah, inilah beberapa resep dessert dari Yummy, yang bisa kamu buat sendiri mulai yang tradisional hingga modern. Yuk, kita mulai!

1. Bakpao Jeruk Mini

Gampang Banget, Dessert Ini Bisa Kamu Buat Sendiri

Bahan:

  • 400 gr tepung terigu
  • 100 gr tepung tang mien
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt baking powder
  • 75 gr gula halus
  • 3 sdt ragi instan
  • 250 ml air
  • 100 ml susu cair
  • 2 sdt gula halus
  • 100 gr mentega putih
  • 2 sdt pewarna orange
  • 2 sdt pewarna hijau

Cara membuat:

  1. Campurkan tepung terigu, tepung teng mien, gula halus, garam, baking powder dan pemutih kue dalam satu wadah lalu aduk merata
  2. Campurkan ragi instan, susu dan air dalam satu wadah, aduk dan biarkan 10 menit hingga ragi hidup. Tambahkan campran ragi ke dalam campuran repung lalu aduk merata
  3. Tambahkan mentega putih, lalu aduk kembali.
  4. Tambah pewarna orange dan ambil adonan warna hijau. Sisihkan.
  5. Ambil adonan dan pilihkan, letakkan isi di atasnya, gulung hingga berbentuk bulat. Setelah itu, tempel adonan hijau yang dibentuk daun di atasnya.
  6. Kukus hingga matang dengan menempel kertas roti di atsanya. Sajikan selagi hangat.

2. Sereal Yoghurt

Bahan:

  • 150 gr sereal cornflakes
  • 500 gr yoghurt rasa buah, sesuai selera
  • 200 ml selai stroberi
  • 100 gr buah stroberi, potong sesuai selera
  • 100 gr granola

Bahan pelengkap:

  • Es krim yoghurt
  • Daun mint

Cara membuat:

  1. Siapkan jar atau gelas.
  2. Masukkan cornflakes ke dalam gelas.
  3. Tuangkan yogurt rasa buah, potongan buah strawberry, selai strawberry dan granola.
  4. Masukkan dessert ke dalam lemari es, minimal dua jam untuk hasil maksimal.
  5. Sereal yoghurt siap disajikan dengan es krim yoghurt sesuai selera.
  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here