6 Tips Daur Ulang Baju Lebaran Lama Jadi Kelihatan Baru

Nggak perlu beli baju

6 Tips Daur Ulang Baju Lebaran Lama Jadi Kelihatan Baru

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Hari raya Idulfitri identik dengan berbelanja baju baru. Namun makin dewasa, belanja baju baru terus-menerus sepertinya tidak begitu ramah lingkungan. Tradisi ini sebenarnya juga bukan suatu keharusan. 

Maka dari itu, kamu bisa melakukan tips daur ulang baju lebaran berikut ini. Kamu bisa menambah aksen atau mengganti model pakaian sebelumnya. Bukan hanya itu saja, ada tips lainnya yang bisa kamu terapkan berikut ini. 

1. Ubah model pakaian

6 Tips Daur Ulang Baju Lebaran Lama Jadi Kelihatan Baru

Cara pertama yang bisa dilakukan adalah mengubah model pakaian. Kamu bisa mengambil baju lebaran sebelumnya atau baju lain yang ada di lemarimu. Jika kamu punya baju kemeja misalnya, buatlah menjadi outer atau blouse yang lebih trendi.

Dengan begitu, baju yang diubah modelnya itu akan menjadi lebih kekinian. Mengubah model pakaian juga akan mengasah kreativitasmu. Tidak membutuhkan biaya yang mahal, cukup dengan peralatan jahit dan baju bekas saja pakaian lebaranmu sudah kelihatan baru lagi. 

2. Berikan aksen tambahan

Tips daur ulang baju lebaran yang selanjutnya adalah dengan menambahkan aksen yang baru. Aksen yang dimaksud bisa bermacam-macam, mulai dari sulaman, payet, ataupun bordir. Jika aksen tersebut kamu tambahkan pada blouse atau kemeja polos, maka penampilanmu pun akan kelihatan lebih unik. 

Kamu bisa menambahkan aksen sesuai kesukaanmu dengan cara membelinya di toko terdekat atau online. Harganya kebanyakan masih sangat terjangkau daripada harus membeli baju baru. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here