Nama Daniella Tumiwa tengah menjadi sorotan setelah kemunculannya dalam teaser film Rangga & Cinta. Film ini merupakan remake dari film ikonik Ada Apa dengan Cinta? (AADC) yang dirilis pada 2002 lalu.
Dalam teaser tersebut, Daniella diketahui memerankan sosok Karmen, salah satu sahabat Cinta yang dikenal galak dan tomboy. Perannya sebagai Karmen di film ini diharapkan bisa menampilkan warna tersendiri di kisah persahabatan Geng Cinta. Mau kenal lebih dalam dengan Daniella Tumiwa? Simak artikel ini sampai habis, Bela!
Biodata Daniella Tumiwa
- Nama Lengkap: Daniella Jahzara Tumiwa
- Pekerjaan: Aktris
- Hobi: dance
- Film Terkenal: Cinta Bete (2021), Cinta & Rangga (2025)
- Tahun Aktif: 2021 - sekarang
- Instagram: @daniellatumiwa
Hingga saat ini, masih sedikit sekali informasi mengenai tanggal lahir, pendidikan dan latar belakang keluarga dari Daniella Tumiwa.
Perjalanan Karier
Daniella Tumiwa memulai kariernya sebagai aktris lewat film Cinta Bete yang dirilis pada tahun 2021. Dalam film tersebut, Daniella memerankan sosok Bete Kaebauk kecil yang saat dewasa diperankan oleh Hana Malasan. Film yang disutradarai oleh Roy Lolang ini mendapat banyak apresiasi dan penghargaan. Tak heran jika nama Daniella Tumiwa diprediksi akan semakin bersinar di industri film Indonesia
Kini, namanya semakin dikenal setelah terpilih untuk memerankan sosok Karmen dalam film Rangga & Cinta. Pemilihan atau proses casting untuk film musikal ini dilakukan secara ketat. Bahkan aktor Nicholas Saputra, yang memerankan tokoh Rangga dalam film lama turut andil dalam pemilihan cast tersebut.
Jago dance dan rap
Selain memiliki skill akting yang mumpuni, ternyata Daniella punya bakat lain yang tak kalah hebat. Di laman akun Instagram pribadinya, Daniella kerap membagikan momen ketika ia dan teman-temannya melakukan dance challange bersama. Terlihat Daniella melakukan berbagai gerakan dengan lincah dan detail. Dilihat dari unggahannya, sepertinya Daniella menyukai dance dengan lagu K-pop dan hip hop nih!
Tak hanya jago nge-dance, Daniella juga bisa nge-rap loh! Hal ini terlihat dari cuplikan video Daniella saat jamming bareng Indra Aziz membawakan "WESTSIDE" dari Tuantigabelas. Video tersebut diunggah di akun Instagram Indra Aziz pada 24 Desember 2024 lalu. Wah, keren abis ya, Bela!
Itu dia profil Daniella Tumiwa, pemeran sosok Karmen dalam film Rangga & Cinta. Film Rangga & Cinta akan menghidupkan kembali kisah AADC dalam format musikal. Meski belum diketahui pasti terkait tanggal tayang, kemungkinan besar film ini akan tayang pada 2025. Kita tunggu saja informasi selanjutnya ya, Bela!