10 Film Korea Terbaik Sepanjang Masa Versi Kritikus Film Korean Screen

Film mana yang bakal jadi juaranya?

10 Film Korea Terbaik Sepanjang Masa Versi Kritikus Film Korean Screen

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Kritikus film yang tergabung ke dalam platform Korean Screen memilih 10 film Korea terbaik sepanjang masa. Meski Parasite terkenal selama beberapa tahun terakhir, para kritikus tak serta merta memosisikannya di peringkat teratas. Namun, mahakarya sutradara Bong Joon Ho ini masih tetap ada di dalam daftar.

Lantas, film mana yang mampu mengalahkan Parasite di kacamata para kritikus film? Simak daftarnya di bawah ini, yuk!

10. Aimless Bullet (1961)

Aimless Bullet (Obaltan) merupakan film yang menggambarkan kehidupan usai Perang Korea. Saat peluncurannya, film ini sempat gagal secara komersial bahkan dilarang tayang oleh pemerintah militer karena gambaran suram Korea pascaperang. 

Dua tahun setelah perilisan, yaitu pada 1963, Aimless Bullet diputar di Festival Film Internasional San Fransisco, Amerika Serikat dan akhirnya diakui sebagai salah satu film terbaik saat ini. Film ini mengisahkan seorang pegawai bank bernama Cheolho (Kim Jin Kyu) dan keluarga besarnya yang malang. Karena trauma pasca-perang, ibunya selalu meneriakkan "ayo pergi!"

Film arahan sutradara Yoo Hyeon Mok ini dinilai sebagai gambaran paling nyata keputusasaan korban perang. Aimless Bullet sudah direstorasi dan dapat disaksikan secara gratis melalui YouTube Korean Classic Film yang didukung oleh Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Republik Korea.

9. Peppermint Candy (1999)

Peppermint Candy diawali dengan Yongho (Sol Kyung Gu) yang menghadiri acara reuni dalam keadaan gila dan berusaha bunuh diri dengan menabrakkan diri ke kereta. Penonton kemudian dibawa menelusuri penyebabnya berbuat demikian dengan jalan cerita yang dibuat terbalik. 

Kilas balik tersebut berisi perjalanan hidup Yongho yang terlibat dalam beberapa peristiwa penting Korea Selatan, seperti krisis keuangan Asia pada tahun 1990an hingga pemerintahan militer dan protes mahasiswa pada tahun 1980an.Oleh para kritikus film, Peppermint Candy karya sutradara Lee Chang Dong ini menjadi film terbaik Korea sepanjang masa nomor 9.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here