Tipe Film Favorit Bisa Menggambarkan Sisi Personalmu

Seperti apa sih?

Tipe Film Favorit Bisa Menggambarkan Sisi Personalmu

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Banyak kegiatan ringan dan menyenangkan untuk melepas penat, salah satunya adalah menonton film. Hiburan praktis yang dipilih oleh penduduk kota besar kebanyakan. Kamu pun tanpa disadari suka dengan beberapa genre film dengan alasan tertentu. Dan ternyata dari pemilihan genre film ini terpancar sisi kepribadianmu. Jadi, apa yang dikatakan genre film yang biasa kamu pilih? Simak poin di bawah.

1. Animasi

mv5bmtuxnde3mta1ml5bml5banbnxkftztgwodm5mzewmzi-v1-sx1777-cr001777738-al-a0aa9de387c568c95c1d87d7e24e654c.jpgimdb.com
 

Film animasi memang nggak pernah lepas dari kehidupan. Mulai Disney hingga anime Jepang pun mewarnai daftar koleksi film yang sudah kamu tonton. Penyuka jenis film ini mempunyai sifat anak-anak, bukan berarti kamu kekanakan lho ya. Suka tertawa, selalu memikirkan orang lain, dan punya hati yang bersih juga menjadi beberapa dari sifatmu. Kamu juga nggak mempermasalahkan sesuatu hal yang aneh dan berbeda, karena menurutmu itu unik. Dan kamu suka sekali bersenang-senang.

2. Aksi

mv5bmje1mjkymde4ov5bml5banbnxkftztgwmjc1nzu1mzi-v1-sy1000-cr0014991000-al-71a579a80b85296aafb36255475fd276.jpgimdb.com
 

Film aksi biasanya menyuguhkan cerita tentang petualangan. Begitu juga dengan kamu yang merupakan penggemar dari film ini. Kamu akan memperjuangkan sesuatu dengan usaha yang maksimal. Jika ada keinginan kamu juga nggak ragu untuk mencoba mewujudkannya. Kamu juga nggak ingin membuat hidup yang sedang dijalani sia-sia. Oleh sebab itu, kamu berani mengambil risiko dan memanfaatkan peluang semaksimal mungkin.

3. Drama

mv5bztnjyzljyjmtzjuxmi00zwi3lwi4ztktyjg0zdy4odnkntcyxkeyxkfqcgdeqxvynju4mjyzmjk-v1-sy1000-cr0014991000-al-69cf0d14b9dbf46e008e01d0baa72e05.jpgimdb.com
 

Penggemar film ini bukan berarti suka menjalani hidup penuh dengan drama. Bisa dikatakan bahwa kamu berani dalam menghadapi tantangan dan kenyataan hidup yang nggak mudah. Kamu juga percaya bahwa akan ada keajaiban dibalik rumitnya jalan yang dilalui. Di sisi lain, kamu juga nggak segan dalam memberikan dukungan dan masukan yang jujur untuk orang terdekat. Berjiwa besar dan punya kebesaran hati juga lekat dengan dirimu.

4. Dokumenter dan sejarah

mv5bmtljy2i3odqtndy2yy00ntliltk0nzgtmjrkngy1zjqwowiyxkeyxkfqcgdeqxvynji3mzgzndu-v1-ae29986910d857a92b11f56d066ad5d6.jpgimdb.com
 

Nggak banyak orang yang suka dengan film ber-genre ini, alasannya karena cukup membosankan. Bagi kamu yang suka dengan film yang seperti ini, akan suka sekali dengan kejutan. Kamu pun nggak main-main dengan pengetahuan dan kebenaran. Kamu juga memahami bahwa ada alasan dibalik setiap kejadian yang berlangsung. Yang perlu diketahui, bahwa kamu adalah pendengar yang baik. Nggak merasa keberatan ketika orang lain menceritakan sesuatu hal dengan kamu.

5. Fantasi dan Fiksi Ilmiah

mv5bmtg5nza4mjuzn15bml5banbnxkftztgwodi5nzk3mdi-v1-sx1777-cr001777734-al-2657a7df49af1875a614b4575a80854e.jpgimdb.com
 

Penggemar film yang ber-genre seperti ini sudah bisa ditebak bahwa punya sisi kreatif dan imajinasi yang dominan. Kedua hal ini selalu kamu gunakan untuk menyelami film yang kamu tonton. Nggak menutup kemungkinan juga kamu bawa dalam kehidupan sehari-hari.  Kamu percaya bahwa segala hal yang ada di dunia ini punya sisi keajaiban. Kamu juga tahu bagaimana melihat sesuatu dari sisi yang nggak biasa. Serta dapat melihat sisi yang berbeda dengan alam semesta hadirkan saat ini.

6. Horor

mv5bmtg1ntu5ntgwov5bml5banbnxkftztgwmtq1nzmzmzi-v1-sx1500-cr001500999-al-6992b1e8517c598e090281e15d3d8a6b.jpgimdb.com
 

Jenis film yang cukup menantang karena menghadirkan alur cerita yang nggak biasa. Untuk kamu penggemar film ini, jelas sekali kalau punya sisi gelap dan agak pesimis. Namun, jangan memberikan label mengerikan pada diri sendiri. Kamu cenderung lebih kuat dalam menghadapi rasa takut. Ketika orang lain merasakan ketakutan, secara nggak langsung mereka akan menghampiri kamu untuk mendapatkan dukungan.

7. Komedi

mv5bmtu3ndg1nzmzm15bml5banbnxkftztgwmzgzmza2mji-v1-sx1500-cr001500999-al-76ad311a82db9b971ab2105a59c6918d.jpgimdb.com
 

Pecinta film komedi digambarkan sebagai orang yang ceria, karena suka tertawa dan membuat orang lain tertawa. Kamu pun nggak jarang untuk menertawakan diri sendiri. Walaupun terlihat konyol, santai, dan seperti nggak ingin menjalankan tanggung jawab, kamu bukan tipe yang seperti itu. Bukan bermaksud nggak bisa diandalkan. Tapi, kamu lebih memilih berbuat baik dan mencari kesenangan. Alasannya, karena dunia terlalu keras dan perlu dua hal tadi untuk bertahan.

8. Musikal

mv5bnte4ndiwmdq4of5bml5banbnxkftztgwmdcymdg2mti-v1-b10eab52861873ce04ae5f986bc72e09.jpgimdb.com
 

Termasuk ke dalam kategori film yang emosional. Di sini kamu bisa tertawa dan menangis. Begitu juga dengan kamu yang suka dengan film musikal. Kamu punya sisi emosional yang berbeda. Walaupun begitu, kamu nggak bersikap egois. Malah sebaliknya, kamu suka sekali berbagi. Bukan orang yang suka mencari perhatian, tapi kamu nggak menjadi masalah kalau menjadi pusat perhatian. Artistik, kreatif, dan terbuka juga merupakan bagian dari karakter yang kamu punya.

9. Romansa

mv5bntjiyjkzngytzdi4ni00mzy5lwjkyzatnwu0zthlztvhmmjjxkeyxkfqcgdeqxvynjuwnzk3ndc-v1-e81a3e2a758f13ba3453bc46c304954c.jpgimdb.com
 

Banyak sekali wanita yang menggemari jenis film ini, karena cerita percintaan nggak akan habis walaupun sering diulas. Setia dan penyayang adalah bagian dari sifatmu. Serta nggak mudah menyerah juga terlihat sebagai karakter yang kamu punya. Bukan berarti kamu hanya berjuang untuk orang terdekat saja. Tapi, kamu juga punya rasa antusias yang besar dalam kehidupan ini. Baik itu personal maupun profesional. Kamu juga suka membuat orang lain bahagia.

Jadi, mana genre film yang sesuai dengan karaktermu?

BACA JUGA : Suka Minum Kopi? Sifatmu Bisa Terbaca dari Kopi yang Kamu Pilih

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here