Tidak Akan Bikin Miskin, Ini 7 Janji Allah Bagi Kamu yang Bersedekah

malah jadi kaya lahir dan batin

Tidak Akan Bikin Miskin, Ini 7 Janji Allah Bagi Kamu yang Bersedekah

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Pernahkah kamu mendapatkan perasaan tenang dan senang setelah kamu bersedekah, Bela? Tahukah kamu, kalau membantu orang lain tidak hanya baik untuk mereka dan hal yang baik untuk dilakukan, tetapi juga membuat kita lebih bahagia dan lebih sehat. Memberi, juga menghubungkan kita dengan orang lain, menciptakan komunitas yang lebih kuat dan membantu membangun masyarakat yang lebih bahagia bagi semua orang.

Laporan menunjukkan bahwa, orang-orang merasa paling welas asih setelah mereka memberikan sebagian dari rezekinya kepada orang lain yang membutuhkan. Selain itu, sedekah juga menunjukkan penurunan stres dan detak jantung yang lebih rendah. Para peneliti telah menghubungkan aktivitas di saraf vagus dengan perasaan optimisme, kesehatan fisik, serta apresiasi artistik yang lebih besar.

Jika hal tersebut dilihat dari sisi ilmu pengetahuan, bagaimana dengan ilmu agama? Sedekah pada hakikatnya dilakukan dengan ikhlas dan tanpa paksaan. Selain itu, sedekah juga dilakukan semata untuk mengharap rida Tuhan, bukan untuk mencari pujian.

Nah, merujuk pada agama Islam, inilah manfaat sedekah bagi dirimu.

1. Menghindarkan diri dari bahaya

Tidak Akan Bikin Miskin, Ini 7 Janji Allah Bagi Kamu yang Bersedekah

Rasulullah SAW pernah bersabda, “Bersegeralah untuk bersedekah. Karena musibah dan bencana tidak bisa mendahului sedekah.”

Tentunya hal tersebut tidak terlepas dari janji Allah SWT yang tercantum dalam Alquran: “Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik maka Allah akan melipatgandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak.” (QS. Al-Baqarah: 245).

2. Menjadi ladang rezeki yang lebih besar

Bukannya malah miskin, bersedekah atau berbagi rezeki justru semakin membuka ladang rezeki dan pahalamu, baik secara materi maupun spiritual. 

Allah berfirman di dalam Surat Al-Baqarah Ayat 261: “Perumpamaan orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.”

Perlu kamu ketahui, rezeki bisa dalam bentuk beragam rupa ya, Bela. Bisa kekayaan materi, kesehatan yang panjang, kemudahan dalam menghadapi masalah, hingga kebahagiaan batin yang membuatmu tak mudah resah. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here