Review Film Spider-Man Far From Home Superhero yang Ingin Hidup Normal

Spoiler alert!

Review Film Spider-Man Far From Home Superhero yang Ingin Hidup Normal

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Setelah membut heboh para penggemar Marvel karena trailernya berisi spoiler akhir dari film Avengers: Endgame, pada 3 Juli 2019 Spider-Man: Far From Home akhirnya rilis secara resmi. Mengambil latar waktu setelah Endgame, Marvel Cinematic Universe fase ketiga ini menyajikan film remaja yang ringan, penuh kisah cinta dan aksi khas film Marvel lainnya.

Kamu yang ingin menontonnya, simak dulu yuk review film Spider-Man: Far From Home dari Popbela berikut ini. Tapi, bacanya hati-hati ya sebab artikel ini mengandung spoiler.

Sinopsis: Saat Spidey Remaja Menginginkan Kehidupan Normal

Review Film Spider-Man Far From Home Superhero yang Ingin Hidup Normal

Setelah Endgame berakhir dan semua orang yang sempat dimusnahkan oleh Thanos kembali ke bumi, masing-masing superhero kembali menjalani kehidupan normalnya. Tak terkecuali Peter Parker (Tom Holland). Ia kembali ke sekolah dan bertemu kembali dengan teman-temannya, yakni Ned Leeds (Jacob Batalon), Flash Thompson (Tony Revolori) dan tentu gadis yang disukainya, MJ (Zendaya).

Di liburan musim panas, Parker memutuskan untuk istirahat sejenak dari tugasnya sebagai pahlawan super dan ikut berlibur dengan rombongan teman-teman sekolahnya ke Eropa. Sayangnya, tugas sebagai pahlawan super nggak mengenal hari libur.

Ada sosok alien bernama Elemntal tiba-tiba muncul di berbagai negara dengan tujuan untuk menghancurkan bumi. Dibantu oleh Quentin Beck atau yang dikenal dengan nama Mysterio (Jake Gyllenhaal), Parker bisa melawan alien tersebut. Namun ternyata, masalah belum selesai. Mysterio mengkhianati Parker yang membuatnya kehilangan benda pemberian Tony Stark.

Pembuka yang Manis dengan Banyak Cameo Tak Terduga

Berbicara soal film-film Marvel, bayangan kita pasti nggak lepas dari berbagai sosok superhero yang terlibat di dalam kisahnya. Kalau kamu rindu dengan sosok superhero lain selain Spider-Man, tenang saja, kamu juga akan melihat mereka di lima menit pertama saat film mulai. Bahkan kemunculan para superhero tersebut diiringi dengan lagu I Will Always Love You yang dibawakan oleh Whitney Houston. Penasaran nggak sih adegannya seperti apa jika lagunya sendu seperti itu?

Kisah Cinta Khas Anak Remaja SMA

Meski Peter Parker merupakan sosok superhero yang tangguh, bagaimana pun juga ia tetap masih remaja SMA yang labil dan banyak konflik yang khas remaja SMA kebanyakan. Selain menghadapi masalah dan melawan alien, Peter Parker juga harus menghadapi perasaannya sendiri. Ia menyimpan rasa suka kepada teman sekelasnya, MJ, yang bahkan ia sendiri tak bisa menebak bagaimana perasaan MJ kepadanya. Kisah cinta khas anak remaja SMA semakin terasa kala Parker harus menjadi third wheel bagi temannya yang sedang kasmaran.

Emosi inilah yang membuat Parker bimbang dan emosinya meledak-ledak. Sebab, di satu sisi ia ingin merasakan kehidupan normal layaknya remaja seusianya. Tapi di sisi lain, ia bertanggung jawab terhadap keselamatan manusia dari ancaman bahaya.

After Credit yang Tak Boleh Terlewat

Bukan Marvel namanya kalau tidak memberikan kejutan di akhir film. Sama seperti film sebelumnya, Marvel sudah menyiapkan kejutan dua after credit di akhir film Spider-Man: Far From Home. After credit yang pertama menunjukan bagaimana kelanjutan film Spider-Man dan after credit kedua menghantarkan kita ke fase MCU selanjutnya. Semakin membuat penasaran bukan?

Untuk kamu yang akan menonton film Spider-Man: Far From Home? Tonton trailer-nya berikut ini.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here