‘Black Adam’ Review: Powerful Antihero dengan Jalan Cerita yang Flop

Cukup menyenangkan untuk ditonton meski banjir kritikan

‘Black Adam’ Review: Powerful Antihero dengan Jalan Cerita yang Flop

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Sukses merilis The Batman yang cukup banyak meraup pujian pada Maret 2022 lalu membuat DC percaya diri untuk merilis film superhero mereka selanjutnya. Berselang enam bulan, DC merilis Black Adam, antihero baru yang digadang-gadang sebagai karakter paling powerfull dan bisa mengalahkan Superman di DC Extended Universe.

Sayangnya, meski mengusung aktor dan aktris kenamaan, Black Adam kurang mampu menggaet penonton. Bahkan, situs review film RottenTomatoes hanya memberikan skor 50% karena jalan ceritanya yang dianggap flop. Penasaran dengan film ini? Simak dulu review dan rangkuman dari film Black Adam berikut, yuk.

Sinopsis: munculnya antihero baru yang memilliki kekuatan dari enam dewa Mesir

‘Black Adam’ Review: Powerful Antihero dengan Jalan Cerita yang Flop

Film besutan sutradara Jaume Collet-Serra ini berkisah tentang munculnya sosok antihero baru dari sebuah wilayah bernama Kahndaq. Munculnya sosok ini bermula sebagai bentuk perlawanan rakyat Kahndaq terhadap pemerintahan Raja Ahn-Kot (Marwan Kenzari) yang terkenal kejam. 

Sebagai informasi, kekuatan yang dimiliki Black Adam berasal dari enam dewa mesir, yakni Shu (stamina), Heru (kecepatan), Amon (kekuatan fisik), Zehuti (kebijaksanaan), Aton (kekuatan), dan Mehen (keberanian). Maka dari itu, ketika ingin memunculkan kekuatannya, Black Adam hanya perlu mengucapkan 'SHAZAM!' yang juga merupakan akronim dari huruf depan para dewa tersebut.

Ribuan tahun setelah Black Adam (Dwayne Johnson) berhasil mengalahkan Raja Ahn-Kot, jasadnya terkubur di sebuah gunung di Kahndaq. Secara tak sengaja, ketika seorang arkeolog Adrianna Tomaz (Sarah Shahi) menyebutkan kata ‘SHAZAM!’, Black Adam bangkit kembali dan membantunya melawan penjajah yang kejam.

Kebangkitan Black Adam–meski disambut baik oleh rakyat Kahndaq–justru dianggap sebagai sebuah ancaman baru bagi Justice Society. Hawkman (Aldis Hodge), Dr. Fate (Pierce Brosnan), Atom Smasher (Noah Centineo) dan Cyclone (Quintessa Swindell) kemudian memburu Black Adam.

Sebenarnya apa ancaman yang ditimbulkan oleh Black Adam sampai Justice Society memberikan peringatan yang begitu keras?

Film DC Extended Universe ketiga setelah The Suicide Squad

Bagi penggemar film Marvel, bergabungnya beberapa superhero dalam satu film yang sama bukanlah hal yang baru. Namun, bagi DC ini merupakan film ketiga mereka setelah Suicide Squad (2016) dan The Suicide Squad (2021).

Bedanya, kalau Marvel biasanya menggabungkan superhero untuk melawan satu musuh yang sama, sementara DC menggabungkan antihero untuk menyelesaikan salah satu misi yang diberikan kepada mereka.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here