Anora merupakan film independen yang mengisahkan perjalanan hidup seorang penari eksotis. Film ini berhasil mencuri perhatian dunia perfilman hingga dinobatkan menjadi Best Picture Oscar 2025. Anora mengalahkan sembilan nominasi lainnya termasuk beberapa film blockbuster Hollywood.
Keberhasilan Anora membuktikan bahwa film yang disutradarai Sean Baker ini mampu bersaing dengan produksi besar. Sebab bukan hanya meraih Best Picture saja, film ini juga memenangkan empat piala Oscar lainnya.
Penghargaan tersebut termasuk Best Director dan Best Actress. Yuk, simak sinopsis film Anora selengkapnya di bawah ini!
1. Sinopsis film Anora
Sinopsis film Anora mengisahkan perjalanan hidup Anora "Ani" Mikheeva (Mikey Madison). Ani adalah penari eksotis yang tinggal di Brighton Beach, Brooklyn. Namun, kehidupannya itu berubah drastis saat bertemu Ivan "Vanya" Zakharov (Mark Eydelshteyn). Vanya adalah putra seorang politikus Rusia kaya raya.
Awalnya, Vanya menyewa jasa Ani untuk menemaninya selama seminggu. Tak disangka hubungan mereka berkembang cepat. Vanya mengajak Ani ke Las Vegas dan melamarnya. Mereka pun menikah di sebuah kapel di Vegas. Setelah menikah, Ani kemudian pindah ke mansion mewah Vanya.
Sayangnya, kebahagiaan mereka tidak berlangsung lama. Pasalnya, kabar pernikahan sampai ke Rusia dan membuat orang tua Vanya murka. Galina yang merupakan ibu Vanya memerintahkan Toros untuk mengatur pembatalan pernikahan. Toros pun mengirim anak buahnya ke rumah Vanya.
Mereka mengancam akan membawa Vanya kembali ke Rusia. Setelah itu, Vanya kabur sementara Ani terlibat perkelahian dengan anak buah Toros. Pada akhirnya, Toros menawarkan Ani uang untuk menyetujui pembatalan pernikahan.
2. Daftar pemain film Anora
Setelah menyimak sinopsis film Anora di atas, kamu tentu ingin tahu siapa saja para aktor hebat di baliknya. Film Anora dibintangi oleh sederet aktor dan aktris berbakat. Berikut daftar pemain utamanya:
- Mikey Madison sebagai Anora "Ani" Mikheeva
- Mark Eydelshteyn sebagai Ivan "Vanya" Zakharov
- Yura Borisov sebagai Igor
- Paul Weissman sebagai Nick
- Lindsey Normington sebagai Diamond
- Karren Karagulian sebagai Toros
- Vache Tovmasyan sebagai Garnick
3. Penayangan film Anora
Sebelum meraih Best Picture Oscar 2025, Anora pertama kali diperkenalkan ke publik melalui Festival Film Cannes. Pemutaran perdana film ini yakni pada 21 Mei 2024. Anora kemudian tayang di beberapa festival film internasional lainnya. Beberapa di antaranya:
- Telluride Film Festival (Amerika Serikat) - 30 Agustus 2024
- Toronto International Film Festival (Kanada) - 7 September 2024
- Deauville American Film Festival (Prancis) - 12 September 2024
- Atlantic International Film Festival (Kanada) - 18 September 2024
Setelah sukses di berbagai festival film, Anora akhirnya dirilis secara luas di bioskop Amerika Serikat. Perilisannya pun dilakukan pada Oktober 2024 lalu. Adapun di Indonesia, kamu bisa menontonnya melalui layanan streaming Prime Video.
4. Raih Best Picture Oscar 2025
Meski tidak meraih kesuksesan komersial yang besar. Namun, sinopsis film Anora berhasil mencuri perhatian kritikus film dan akademi perfilman.
Anora bahkan sudah memenangkan Palme d'Or di Festival Film Cannes 2024. Film ini juga meraih Best Picture di Critics' Choice Awards dan Best Feature di Independent Spirit Awards.
Puncaknya, Anora berhasil menyabet penghargaan Best Picture di ajang Academy Awards ke-97 atau Oscar 2025 dengan mengalahkan 9 nominasi lainnya. Beberapa nominasi tersebut di antaranya ada The Brutalist, Dune: Part Two, dan Emilia Pérez.
Selain Best Picture, Anora juga meraih 4 piala Oscar lainnya, yakni:
- Best Director: Sean Baker
- Best Actress: Mikey Madison
- Best Original Screenplay: Sean Baker
- Best Editing: Sean Baker
Demikianlah fakta dan sinopsis film Anora, peraih Best Picture Oscar 2025. Anora membuktikan kekuatan cerita yang menarik dan akting yang memukau.
Tak heran jika mereka mampu mengalahkan film-film blockbuster dengan budget besar. Tertarik untuk menonton, Bela?