Setelah mendebutkan girl group IVE pada tahun 2021, Starship akan segera mendebutkan grup baru KiiiKiii. Agensi tersebut mengejutkan penggemar setelah meluncurkan akun media sosial resmi grup yang mengunggah indentitas unik KiiiKiii.
Meski belum semua member yang diperkenalkan ke publik, tetapi profil dan biodata member KiiiKiii sudah membuat warganet penasaran. Pasalnya, di akun Instagram tersebut mereka memamerkan serangkaian gambar misterius. Kalau kamu penasaran dengan siapa saja membernya, simak selengkapnya di bawah ini.
1. Subin
Profil dan biodata member KiiiKiii yang pertama adalah Subin. Sebelumnya, ia dirumorkan sebagai trainee SM Entertainment. Subin disebut memiliki wajah yang sangat putih dan menawan serta suara yang indah.
- Nama lengkap: Lee Su Bin
- Nama panggung: Subin
- Tahun lahir: 2006
- Tempat lahir: Korea Selatan
- Tingggi badan: 160 cm
- Tahun aktif: 2025 - sekarang
- Agensi: Starship Entertainment
2. Sumin
Di antara para member, profil dan biodata member KiiiKiii adalah yang tertua. Ia lahir pada tahun 2005 dan berasal dari Korea Selatan. Sama seperti Subin, Sumin juga dirumorkan pernah menjadi trainee SM Entertainment. Ia juga disebut populer di sekolahnya karena sudah menjadi trainee idola.
- Nama lengkap: Lee Su Min
- Nama panggung: Sumin
- Tanggal lahir: 18 September 2005
- Tempat lahir: Korea Selatan
- Tahun aktif: 2005 - sekarang
- Agensi: Starship Entertainment, SM Entertainment
3. Jiyu
Terakhir, Ji Woo memiliki wajah yang menarik perhatian. Pasalnya, ia sebelumnya pernah menjadi model cilik sebelum menjadi trainee. Jiyu juga dirumorkan pernah menjadi trainee di P Nation sebelum bergabung dengan Starship Entertainment.
- Nama lengkap: Park Ji Woo
- Nama panggung: Jiyu
- Tanggal lahir: 18 Desember 2010
- Tempat lahir: Korea Selatan
- Tahun aktif: 2005 - sekarang
- Agensi: Starship Entertainment
5. Kya
Identitas member selanjutnya yakni Kya juga belum banyak diungkap. Namun dari foto yang diunggah penggemar, Kya tampak memiliki wajah yang menjanjikan. Ia juga cocok dengan estetika dan image yang dimunculkan KiiiKiii di unggahan Instagramnya.
- Nama panggung: Kya
- Tahun lahir: 2010
- Tempat lahir: Korea Selatan
- Tahun aktif: 2025 - sekarang
- Agensi: Starship Entertainment, Source Music
5. Haum
Terakhir, informasi rinci tentang identitas Haum memang belum dirilis. Namun, Haum diperkirakan juga memiliki energi gen Z seperti pada konten promosinya. Dalam Instagramnya, ada banyak foto dan video yang sudah dirilis dan memberikan kesan mendalam.
- Nama lengkap: Kwak Ha Um
- Nama panggung: Haum
- Tanggal lahir: 14 November 2006
- Tempat lahir: Korea Selatan
- Tahun aktif: 2025 - sekarang
- Agensi: Starship Entertainment
Demikian profil dan biodata member KiiiKiii yang masih banyak disembunyikan. Nantikan info terbaru tentang girl group Starship yang terbaru ini, ya!