Imlek 2024 Tanggal Berapa? Ini Daftar Hari Libur dan Cuti Bersamanya

Sebentar lagi

Imlek 2024 Tanggal Berapa? Ini Daftar Hari Libur dan Cuti Bersamanya

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Imlek atau Tahun Baru China akan datang sebentar lagi. Di Indonesia, Imlek diperingati bukan hanya oleh para keturunan Tionghoa, tapi juga masyarakat luas. Tapi, masih banyak yang mempertanyakan Imlek 2024 tanggal berapa

Dalam artikel ini, akan dibahas mengenai kapan tahun baru Imlek 2024 dan juga daftar hari liburnya lengkap. Simak selengkapnya dalam ulasan di bawah ini. 

Kapan Imlek 2024?

Imlek 2024 Tanggal Berapa? Ini Daftar Hari Libur dan Cuti Bersamanya

Imlek atau tahun baru China merupakan perayaan yang sangat penting untuk orang Tionghoa. Mereka melakukan beragam tradisi unik untuk memeriahkan perayaan ini. Mulai dari menghias dengan ornamen nuansa merah, menyelenggarakan festival budaya, sampai dengan berbagai angpao. 

Namun, penentuan tahun baru Imlek ini berbeda setiap tahunnya. Tak heran kalau banyak orang yang mempertanyakan imlek 2024 tanggal berapa.

Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Nomor 3 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2023, Hari Raya Imlek jatuh pada Sabtu, 10 Februari 2024. 

Apa itu perayaan Imlek?

Penetapan tahun baru Imlek memang berbeda setiap tahunnya. Sebab, kalender Lunar yang menjadi dasar tahun China didasarkan pada siklus bulan dan matahari. Namun, penetapannya itu selalu berada dalam rentang tanggal 21 Januari sampai 20 Februari setiap tahunnya. 

Selain sebagai perayaan tahunan, Imlek juga sebagai simbol kebersamaan, semangat, dan keberuntungan di tahun yang akan datang. Bagi orang Tionghoa, perayaan ini dimulai pada hari pertama bulan pertama di penanggalan Tionghoa dan berakhir dengan Cap Go Meh. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here