BTS hingga Super Junior, Begini Cara Artis Idola Menghukum Para Haters

Tidak ada alasan untuk menoleransi tindak kebencian, setuju?

BTS hingga Super Junior, Begini Cara Artis Idola Menghukum Para Haters

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Semakin tinggi pohon bertumbuh, maka semakin kencang pula angin yang akan menerpa pohon tersebut. Kalimat bijak ini merupakan istilah umum yang sangat cocok digunakan untuk menggambarkan kehidupan seorang artis idola asal Korea Selatan.

Bayangkan saja! Meskipun popularitas dan prestasi telah menjadi buah dari upaya keras mereka, para artis idola Korea nyatanya tetap harus berhadapan dengan segelintir orang-orang yang nampaknya suka menghabiskan waktu untuk menghujat hingga mengancam.

Yup, mereka adalah haters! Meski begitu, tidak sedikit artis idola Kpop yang secara terang-terangan melakukan tindakan untuk menghukum para haters dengan tepat.

1. BTS

BTS hingga Super Junior, Begini Cara Artis Idola Menghukum Para Haters

Bukan rahasia umum jika BTS memiliki jutaan fans yang selalu mendukung mereka dengan setia. Namun, dalam waktu bersamaan, para haters-pun tetap setia memerhatikan kehidupan mereka untuk sekadar menghujat dengan kata-kata negatif.

Meski begitu, Suga BTS tidak peduli. Dalam sesi live yang dilakukannya, Suga memberi satu pesan kepada haters, "... untuk kamu yang suka menulis komentar kebencian, maaf, aku tidak pernah membacanya. Silahkan terus menulis, seseorang akan menggugatmu."

Sebagai balasan yang lebih sarkastik, para anggota BTS menulis karya lagu untuk haters. Beberapa di antaranya adalah rangkaian seri lagu Cypher yang terdiri dari empat lagu. Tentu, Cypher 4 merupakan penekanan bahwa BTS berhenti meladeni haters.

2. GOT7

Seperti yang kita ketahui, reputasi Kpop tidak hanya popular di negara asal Korea Selatan melainkan Asia hingga negara barat yang sangat antusias menerima kultur Korea. Tidak aneh, boyband dan girlband turut menggandeng anggota asal negara asing.

Salah satunya adalah GOT7 yang merupakan boyband usungan JYP Entertainment. Boyband ini menghadirkan anggota asal Tiongha bernama Jackson Wang. Tentu, dia mendapat perlakuan penuh respect dari fans, kecuali para haters yang mayoritas bersifat rasis.

Hal tersebut terjadi saat Jackson menerima komentar negatif terkait asal-usulnya. Meski begitu, Jackson memilih untuk membalas kejahatan dengan kebaikan. Katanya, "Ayo, sebarkan hal-hal yang positif ... Lebih baik saling mengasihi daripada memuji."

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here