Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Rekomendasi Peralatan Dapur Unyu yang Ternyata Berguna

Dino akan ada di mangkuk supmu!

Emillia Wardhani

Sering kali kita menghabiskan waktu untuk hal-hal sederhana di dapur. Seperti, memotong buah, membuat teh, menggoreng makanan cepat saji dan lain sebagainya. Popbela telah mengumpulkan 10 rekomendasi peralatan dapur unik yang ternyata sangat berguna ketika kamu beraktivitas untuk menhidangkan makanan. Apa saja, ya? Simak, yuk!

1. Cangkir multifungsi

insider.com

Untuk sebagian orang, sarapan pagi mereka tidak melulu dengan satu piring nasi dan lauk. Mereka terkadang lebih memilih biskuit dengan susu campuran sereal. Hal ini juga bisa menjadi inspirasi peralatan dapurmu apabila kamu membutuhkan cangkir dengan banyak sekat ini. Tertarik?

2. Pengukur sendok teh bumbu dapur

homedesigning

Kamu pernah merasakan suatu masakan kelebihan atau kekurangan salah satu komposisi bumbu dapur? Benda unik satu ini akan membantumu dalam memberikan takaran yang pas terhadap masakan dengan menggunakan ukuran sendok teh. Wajib punya!

3. Tempat pembuat teh serbuk

homedesigning

Rutinitas pagi orang tua kebanyakan adalah membuat teh. Tidak sedikit dari mereka yang mencampurkan teh serbuk langsung ke dalam teko yang berisikan air panas. Agar kamu tidak kesulitan ketika mencucinya, kamu bisa merekomendasikan benda lucu satu ini ketika membuatnya kepada orangtuamu saat di rumah.

4. Pengaduk sup dino!

homedesigning

Desain dari kebanyakan pengaduk sup terkadang membuat noda di sekitar kompor karena pada bagian bawahnya tidak memiliki penyangga. Coba kamu perhatikan pengaduk sup yang unik ini, sangat membantu, bukan? Kamu tidak perlu takut bahwa sup akan tumpah karena dibagian bawah pengaduk sup dino ini memiliki kaki. Too cute!

5. Piring penjempit kue

Pinterest.com

Kamu termasuk orang yang senang bereksperimen dengan banyak makanan? Benda unik satu ini berguna untuk menjempit hasil masakanmu agar ia tidak berantakan ketika disajikan. Saat kamu membuat kue pie, hotdog mungil, kebab mini atau makanan kreasi lainnya, tentu benda ini sangat direkomendasikan.

6. Tempat camilan

Pinterest.com

Siapa di antara kamu yang senang menggoreng makanan cepat saji seperti kentang goreng, ayam sayap krispi, dan lain sebagainya? Jika memang benar, peralatan dapur yang satu ini wajib kamu miliki! Ditambah, benda unik ini memiliki 3 ruang penyimpanan topping juga, lho. Kamu bisa meletakan saus, mayonnaise dan mozzarella mungkin?

7. Satu set peralatan pembuat kue

Pinterest.com

Untuk peralatan dapur ini sangat cocok bagi kamu yang gemar membuat kue. Kamu juga bisa memilih warna yang kamu sukai nantinya untuk mendominasi suasana dapurmu.

8. Sumpit berkarakter

sumpitinsider

Bagi penggemar makanan bakmi atau sejenisnya, sumpit dengan berbagai macam karakter ini sangan berguna untukmu ketika membuat masakan sejenis bakmi dan membantumu saat melahapnya. Selain bisa mempermudah kamu yang biasanya tidak bisa makan pakai sumpit, dijamin si sumpit juga tidak akan kehilangan pasangannya. Lucu, ya.

9. Pemotong kue

knifepizzainsider

Peralatan dapur berbentuk sepeda ini memiliki fungsi sebagai pemotong kue. Beberapa jenis makanan kadang sedikit sulit dipotong pada bagian bawah ketika baru matang, jadi kamu bisa menggunakannya untuk memotong secara rata. Namun, alat pemotong ini hanya bisa digunakan untuk memotong kue dengan ketebalan dan tinggi tertentu. Apabila kamu ingin memilikinya, peralatan dapur unik satu ini akan tetap sangat berguna.

10. Sarung tangan

insiderglove

Sarung tangan ini berguna untuk menghindari tanganmu dari cedera karena panas yang dihasilkan atau hal-hal lain yang tidak diinginkan. Meniru seperti layaknya tangan beruang, menggemaskan sekali!

Itulah 10 rekomendasi peralatan dapur unik yang ternyata memiliki kegunaan saat kamu beraktivitas di dapur. Adakah salah satu di antaranya yang ingin kamu miliki, Bela?

IDN Media Channels

Latest from Inspiration