Tampil Anggun, BLACKPINK Hadir di Pesta Ulang Tahun Ratu Elizabeth II

Keren banget, BLINK!

Tampil Anggun, BLACKPINK Hadir di Pesta Ulang Tahun Ratu Elizabeth II

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Meski cukup lama hiatus dari dunia musik Korea Selatan, BLACKPINK masih mengejutkan penggemar dengan hal-hal baru. Sebelumnya, keempat perempuan menawan ini menjadi sampul depan majalah Rolling Stone Amerika yang rilis pada 23 Mei 2022. 

Baru-baru ini, para anggota BLACKPINK juga terlihat menghadiri perayaan pesta ulang tahun Ratu Elizabeth II di Kedutaan Inggris, yang berlokasi di Seoul, Korea Selatan. Acara tersebut digelar pada 26 Mei jam 18.00 KST atau 16.00 WIB. 

Tampil Anggun, BLACKPINK Hadir di Pesta Ulang Tahun Ratu Elizabeth II

Berbusana formal monokrom yang elegan, BLACKPINK hadir sebagai tamu kehormatan dalam acara Platinum Jubilee, yakni perayaan hari jadi Ratu Elizabeth II ke-70 selama mengabdi sebagai pemimpin Inggris. 

Selain Platinum Jubilee, sang ratu juga merayakan hari ulang tahunnya yang ke-96. Dalam acara kenegaraan tersebut, para anggota berkesempatan memberikan pidato singkat mengenai perasaan mereka terpilih menjadi salah satu bintang idola yang hadir dalam perayaan pesta ulang tahun sang Ratu. 

"Merupakan sebuah kehormatan untuk bersama kalian di hari yang bermakna ini. Bersulang untuk Yang Mulia Ratu." 

BLACKPINK sendiri diketahui telah menjalin hubungan baik dengan Inggris saat mereka ditunjuk sebagai Duta Besar dalam Konferensi Para Pihak PBB tentang Perubahan Iklim (COP26) yang diadakan di Inggris pada November 2021 lalu. 

Tak hanya BLACKPINK yang bangga bisa diundang ke acara penting, tetapi Duta Besar Inggris untuk Korea, yaitu Colin Crooks juga menyampaikan perasaannya atas kehadiran keempat perempuan multitalenta ini. 

"Saya senang dapat melihat begitu banyak orang secara langsung setelah sekian lama."

Wakil Duta Besar Inggris untuk Korea, yaitu Nik Mehta merasa terhormat bisa bekerja sama dengan BLACKPINK selama dua tahun terakhir di #ClimeAction, sebuah upaya yang dilakukan demi mengurangi atau menghentikan efek negatif dari perubahan iklim. 

Menurut Nik Mehta, para anggota telah menginspirasi banyak pihak, termasuk penggemar untuk aktif membuat perubahan yang lebih baik. Ia senang BLACKPINK bisa hadir di acara Platinum Jubilee Ratu Elizabeth II yang digelar di Kedubes Inggris untuk Korea. 

Kehadiran BLACKPINK di acara penting Kenegaraan membuat BLINK bangga dengan sang idola. Meski lama hiatus, tapi mereka mampu mengguncang dunia dengan aktivitas luar biasa. 

Momen-momen BLACKPINK hadir dalam perayaan Platinum Jubilee ke-70 dan pesta Ulang Tahun ke-96 Ratu Elizabeth II langsung menjadi trending topic di Twitter. Hastag #Rosie, #BLACKPINK, #JISOO, dan bangga banget menjadi kata kunci yang paling banyak dipakai oleh para penggemar untuk memberikan apresiasi ke sang idola.

Diam-diam hiatus, bergerak mengejutkan. Ada saja aktivitas para anggota yang bikin bangga publik. Salut buat kerja keras BLACKPINK dan BLINK, nih, Bela. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here