Menjadi salah satu kondisi kulit yang paling banyak dihindari banyak orang, eksim tak hanya menyebabkan peradangan pada kulit, tetapi juga dapat menimbulkan luka dan infeksi jika tak diatasi dengan segera. Tak sedikit pula orang yang mengalami kondisi kulit yang satu ini. Buat yang ingin melakukan pencegahan atau yang sudah mengalami gejala eksim, penting banget untuk tahu apa sih yang menjadi penyebab eksim pada kulit.
Jika kamu sudah tahu penyebabnya, maka tak sulit untuk mencari tahu cara menghindari dan penanganannya. Di artikel kali ini, Popbela akan mengulas dengan singkat penyebab eksim pada kulit, yuk simak!
1. Kurangnya menjaga kebersihan kulit
Eksim dapat menyerang kulit jika setiap kita kurang dalam hal menjaga kebersihan kulit dengan baik. Maka daripada itu, kita pun dapat menghindari penyebab eksim pada kulit yang satu ini dengan menjaga kulit agar tetap bersih dengan rajin membersihkan diri, menggunakan sabun antiseptik, dan produk perawatan kulit lainnya.
2. Kondisi kulit yang kering
Penyakit kulit yang satu ini memang dapat disebabkan oleh kondisi kulit yang kering atau dehidrasi pada kulit. Hal tersebut tentu dapat berkembang dengan virus dan bakteri yang menyerang sehingga kulit terasa sangat gatal. Untuk mengatasi penyebab eksim pada kulit yang ini kamu dapat menjaga kulit agar tetap terhidrasi dengan menggunakan produk yang dapat melembapkan serta menjaga asupan gizi pada makanan.
3. Stres
Tahukah kamu bahwa stres pun juga dapat menjadi salah satu penyebab eksim pada kulit? Karena ketika seseorang mengalami stres, tubuhnya menjadi tak stabil sehingga berpengaruh juga pada kulit dan dapat menyebabkan kulit dehidrasi sehingga munculah eksim jika tidak langsung ditangani.
4. Perubahan cuaca yang tidak stabil
Bagi sebagian orang yang memiliki jenis kulit yang sensitif, perubahan cuaca yang tidak stabil pun juga dapat menjadi salah satu penyebab eksim pada kulit lho! Terlebih jika cuaca dalam keadaan yang cukup ekstrim misalnya terlalu dingin atau terlalu panas.
5. Keringat
Berkeringat memang sangat baik untuk tubuh juga kulit, namun hati-hati karena keringat juga dapat menjadi penyebab eksim pada kulit. Hal tersebut tentunya dikarenakan banyak faktor seperti tak segera membersihkan diri setelah berkeringat dan menggunakan pakaian yang bahannya kurang menyerap air.
6. Makanan
Sama seperti kasus alergi, penyebab eksim pada kulit juga dapat disebabkan oleh makanan yang dikonsumsi. Beberapa jenis makanan yang menjadi penyebab diantaranya ialah telur, kacang, makanan laut, dan gluten. Jika kamu tahu jenis makanan apa yang menyebabkan kulitmu mengalami eksim, sebaiknya hindari jenis makanan tersebut ya, Bela!
7. Polusi
Penyebab eksim pada kulit berikut ini memang belum diteliti lebih lanjut. Tetapi dampak dari polusi terhadap kesehatan kulit memang sangat terlihat dan itulah mengapa pentingnya menggunakan produk perawatan yang dapat menjaga kulit agar terhindar dari kondisi kulit yang kering dan gatal akibat bakteri.
Jadi, setelah mengetahui beberapa penyebab eksim pada kulit yang Pobela jelaskan, tentu memudahkanmu untuk bisa melakukan pencegahan dan cara mengatasinya bukan?