7 Rekomendasi Obat Jerawat Paling Ampuh yang Bisa Beli di Apotek

Ada yang udah pernah coba?

7 Rekomendasi Obat Jerawat Paling Ampuh yang Bisa Beli di Apotek

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Mati satu tumbuh seribu, mungkin itu peribahasa yang untuk menggambarkan jerawat. Banyak dari kalian pasti pernah merasakan sebalnya ketika jerawat muncul. Nggak hanya menganggu penampilan, tetapi jerawat juga dapat mengurangi kepercayaan diri.

Faktor munculnya jerawat juga sangat beragam, mulai dari hormon, pola hidup yang tak seimbang, stres berlebihan, hingga perawatan wajah yang tak cocok. Nah, salah satu cara untuk mengobatinya kamu bisa mencoba obat jerawat yang dijual di apotek terdekat. Berikut tujuh rekomendasi merk obat jerawat paling ampuh di apotek!

1. Acne Feldin

7 Rekomendasi Obat Jerawat Paling Ampuh yang Bisa Beli di Apotek

Jika kamu sedang mengalami beruntusan, produk satu ini bisa dicoba. Acne Feldin mengandung sulfur yang berfungsi untuk merawat dan membunuh bakteri serta jamur penyebab jerawat. Selain itu, ada kandungan champor yang memberikan rasa sejuk dan dingin, sehingga jerawat menjadi lebih calm. Untuk hasil maksimal, kamu bisa gunakan Acne Feldin dua kali sehari.

2. Medi-Klin

7 Rekomendasi Obat Jerawat Paling Ampuh yang Bisa Beli di Apotek

Obat jerawat ini hadir dengan dua jenis, yaitu Medi-Klin berwarna orange yang mengandung clindamycin, yaitu antibiotik yang berfunsgi untuk mengurangi bakteri penyebab jerawat. Sedangkanya, Medi-Klin TR berwarna ungu mengandung clindamycin dan tretinoin yang ditujukan untuk jerawat yang cukup arah dan mengurangi sebum di kulit. Teksturnya gel dan cukup bening, jadi bisa kamu gunakan di siang hari.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here