Banyak yang Belum Tahu, Ini 10 Manfaat Gliserin untuk Kecantikan

Cari tahu lebih dalam, yuk!

Banyak yang Belum Tahu, Ini 10 Manfaat Gliserin untuk Kecantikan

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Mungkin bagi kamu, nama gliserin sudah tak asing lagi. Sebab, kandungan ini dapat kamu temukan dengan mudah di dalam komposisi skin care yang kamu gunakan. Biasanya, gliserin digunakan pada skincare yang berfungsi untuk melembapkan kulit. Sebab, cara kerja dari gliserin adalah menarik uap air ke dalam kulit sehingga kulit tetap lembap. Cara kerja gliserin ini disebut juga dengan istilah humektan atau hidroskopis.

Selain melembapkan, ternyata ada manfaat lain dari gliserin yang sering digunakan untuk kecantikan, lho. Apa saja, ya? Simak daftarnya berikut ini.

1. Melembapkan kulit

Banyak yang Belum Tahu, Ini 10 Manfaat Gliserin untuk Kecantikan

Seperti sudah disinggung sebelumnya, gliserin mampun mengikat uap air ke dalam kulit, sehingga kulit menjadi terjaga kelembapannya. Maka dari itu, kandungan gliserin kerap ditemukan pada lotion yang sering kamu gunakan saat kulit terasa kering. Dengan rutin menggunakan gliserin, kulit akan terus terasa lembap.

2. Merawat kulit kering

Banyak yang Belum Tahu, Ini 10 Manfaat Gliserin untuk Kecantikan

Sering terpapar AC tentu membuat kelembapan berkurang dan berakibat pada keringnya kulit. Namun, hal ini bisa diatasi dengan mudah menggunakan gliserin. Gliserin bukan hanya mengembalikan kelembapan kulit, tapi juga merawat kulit kering yang kusam menjadi lebih halus. 

Cara menggunakannya pun mudah. Kamu bisa menggunakan gilserin seperti lotion atau mencari lotion dengan kandungan gliserin di dalamnya, sehingga lebih praktis.

3. Menenangkan kulit

Masih soal kulit kering, nih, Bela. Kamu pasti merasa tidak nyaman jika kulitmu kering. Seolah ada sensasi ketarik pada kulit dan tak jarang menimbulkan rasa gatal. Gliserin dapat mengatasi hal ini, Bela. Dengan kandungan melembapkan, gliserin mampu menenangkan kulit yang kering, sehingga kamu akan merasa lebih nyaman.

4. Menjaga keseimbangan air pada kulit

Gliserin memiliki fungsi humektan yang dapat mengikat uap air dan mempertahankannya di dalam kulit. Sehingga, kulit akan terus terasa lembap dan kenyal. Fungsi ini pula yang mampu menjaga keseimbangan kadar air di dalam kulit. Jadi, kita tidak perlu khawatir jika kulit mengalami dehidrasi karena kadar air yang selalu cukup.

5. Menutrisi kulit

Jika kamu bertanya apakah gliserin boleh digunakan setiap hari atau tidak, jawabannya adalah boleh. Sebab, dengan kandungannya yang dapat membuat kulit lembap, kulit tidak hanya terhindar dari kekeringan. Tapi, juga mampu menutrisi kulit, sehingga kulit menjadi lebih sehat.

6. Membantu penyembuhan dan mengurangi bekas luka

Bela, apakah kamu memiliki bekas jerawat, eksim atau luka pada kulit yang membandel? Jika iya, maka gliserin bisa membantumu mengatasi itu semua. Gliserin memiliki kandungan yang mampu membantu sel kulit memperbaiki dengan cepat. Hasilnya, bekas luka, jerawat ataupun eksim akan memudar lebih cepat.

7. Menghilangkan komedo pada wajah

Kulit wajah yang kasar bukan hanya disebabkan oleh kulit yang kering, lho, Bela. Tapi, juga bisa disebabkan oleh komedo yang menumpuk. Gliserin dapat kamu gunakan untuk membantu menghilangkan komedo. Caranya, gosokkan gliserin yang telah dicampur dengan air hangat pada hidung atau wajah yang memiliki komedo. Setelah itu, bilas sampai bersih.

8. Sebagai anti-aging

Kulit yang terjaga kelembapannya akan selalu terasa kenyal dan sehat. Kondisi yang selalu lembap, juga dapat mencegah kulit dari keriput dan penuaan dini. Maka dari itu, gliserin juga berfungsi sebagai anti-aging karena dapat mencegah terjadinya penuaan pada kulit.

9. Bermanfaat sebagai toner pada kulit

Jika kamu mencampurkan gliserin dengan takaran yang tepat, pH pada gliserin tersebut akan cocok dengan kulit wajahmu. Itulah alasannya, mengapa gliserin kerap digunakan pada campuran toner. Sebab, kandungan pH-nya yang seimbang membuat kulit wajah ternutrisi dan terhidrasi dengan baik.

10. Dapat mencerahkan kulit

Manfaat gliserin untuk kecantikan yang terakhir adalah mampu mencegah hiperpigmentasi pada kulit. Sehingga, membuat kulit menjadi lebih cerah dan memudarkan bintik-bintik hitam pada kulit.

Itulah tadi manfaat gliserin untuk kecantikan. Melihat daftar manfaatnya yang begitu banyak, tertarik untuk mencoba gliserin, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here