Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Moisturizer Gel untuk Kulit Berminyak 

Lembap tanpa rasa lengket

Shavira Annisa Putri

Memilih moisturizer yang tepat untuk kulit berminyak bisa menjadi langkah penting dalam merawat kulit. Moisturizer yang tepat tidak hanya memberikan kelembapan, tetapi juga membantu mengontrol produksi minyak berlebih dan mencegah timbulnya jerawat.

Salah satu pilihan yang populer untuk kulit berminyak adalah moisturizer dengan tekstur gel. Memiliki tekstur yang ringan dan cepat meresap, moisturizer gel cenderung cocok untuk kulit berminyak karena tidak akan menyumbat pori-pori dan terasa ringan di kulit. 

Lewat artikel ini, Popbela akan spill tujuh moisturizer gel untuk kulit berminyak yang bisa kamu coba. Simak baik-baik, ya!

1. Heimish Matcha Biome Oil-Free/Calming Gel Moisturizer

id.stylekorean.com/Moisturizer Gel untuk Kulit Berminyak

Pelembap berwarna hijau muda dan tidak lengket serta dapat menenangkan kulit yang berminyak dan teriritasi. Kandungan matcha yang penuh dengan vitamin dan polifenol serta probiotik, secara efektif dapat menenangkan kulit sekaligus meningkatan dan menjaga skin barrier. Bisa mengontrol sebum berlebih, jadi cocok digunakan kulit berminyak.

2. Teratu Hydration Boost & Calming Lightweight Gel Moisturizer

shopee.com/Moisturizer Gel untuk Kulit Berminyak

Moisturizer dari Teratu ini efektif untuk melembapkan wajah yang memiliki tekstur gel. Mengandung 2% niacinamide untuk membantu mencerahkan kulit dan menyamarkan noda hitam. Kaya dengan soothing agent seperti 3% aloe vera extract, mugwort extract, dan centella asiatica extract untuk membantu menenangkan kulit wajah. Teksturnya ringan, jadi cocok untuk oily skin hingga acne prone skin. 

3. Somethinc Acnedot Treatment Moisturizer Gel

perfectbeauty.id/Moisturizer Gel untuk Kulit Berminyak

Kalau dari Somethinc, kamu bisa coba Acnedot Treatment Moisturizer Gel. Pelembap wajah vegan dengan 5X acne combat power yang membantu melawan bakteri penyebab jerawat, memperkecil tampilan pori-pori, mengontrol sebum minyak berlebih, hingga mengurangi jerawat dalam 28 hari. Dengan tekstur gel ringan, tidak lengket, dan tidak menjadikan kulit terlihat semakin berminyak.

4. ElsheSkin Hydra Boost Oil Free Moisturizer

shopee.com/Moisturizer Gel untuk Kulit Berminyak

Rekomendasi moisturizer gel selanjutnya adalah Hydra Boost Oil Free Moisturizer dari Elsheskin. Pelempan ini memberikan efek water-burst calming sensation, diformulasikan dengan acneclear capsule technology yang efektif menghidrasi, mengontrol minyak, serta melawan bakteri penyebab jerawat. Diperkaya tujuh bahan untuk memperkuat skin barrier yang efektif memberikan kelembapan. Wajib coba! 

5. The Originote Hyalucera Moisturizer Gel

lazada.co.id/Moisturizer Gel untuk Kulit Berminyak

Moisturizer gel yang sempat viral ini juga jangan kamu lewatkan. Diformulasikan dengan dua jenis hyaluron, ceramide dan chlorelina yang dapat membantu merawat skin barrier dan efektif memberi kelembapan. Mengunci hidrasi pada kulit sehingga membuat kulit terasa kencang dan mencegah tanda-tanda penuaan dini. Tidak meninggalkan rasa lengket, jadi bisa banget digunakan pagi hari. 

6. Whitelab Acne Care Moisturizer Gel

shopee.com/Moisturizer Gel untuk Kulit Berminyak

Melembapkan sekaligus merawat kulit berjerawat membuat moisturizer gel dari Whitelab menjadi favorit. Kandungan BHA membantu melawan bakteri penyebab jerawat, mugwort yang kaya akan antioksidan dan menenangkan kulit yang iritasi, lalu ada juga tea tree untuk mengontrol minyak berlebih. 

7. Jarte Beauty Cica Care Gel Moisturizer

instagram.com/jartebeautyofficial/Moisturizer Gel untuk Kulit Berminyak

Lastly, ada Jarte Beauty Cica Care Gel Moisturizer yang efektif menghidrasi dan memperkuat skin barrier karena mengandung centella asiatica serta 5x ceramide. Terdapat 8x HA dan oat extract yang bisa menengakan kulit berjerawat sekaligus mengatur produksi minyak berlebih. Aman untuk kulit sensitif, bahkan ibu hamil dan menyusui. 

Dengan memilih moisturizer gel yang tepat dan menggunakan dengan benar, kamu dapat menjaga kulit berminyak tetap seimbang. Jadi paling penasaran coba yang mana, nih? Jangan lupa comment, ya! 

TOPIC

    IDN Media Channels

    Latest from Skin