Bikin Cowok Ilfeel, Ini Kesalahan Makeup yang Harus Kamu Hindari

Waduh, makeup seperti apa yah?

Bikin Cowok Ilfeel, Ini Kesalahan Makeup yang Harus Kamu Hindari

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Makeup sudah menjadi senjata andalan para perempuan untuk menonjolkan fitur terbaik wajahnya serta membuat penampilan terlihat lebih menarik. Mulai dari penggunaan foundation, memakai lipstik, hingga membentuk alis jadi hal yang wajib dilakukan. Tapi, tahukah kamu, beberapa makeup justru membuat para cowok jadi ilfeel alias ilang feeling alias menganggap makeup kita 'nggak banget'. Kira-kira gaya makeup seperti apa yah? Keep scrolling!

1. Memakai blush on yang terlalu tebal

21-9166534918f383dfa082edcf7d3b971d.jpgmarthastewart.com

Wajah yang merona berkat blush on memang bisa membuat wajah terlihat cantik. Tapi, memakainya terlalu tebal akan membuat wajahmu terlihat seperti badut. Dijamin cowok yang mendekatimu pun akan langsung kabur.

2. Warna foundation yang belang

42-1ba60a780a215795739bd2c2c8348802.jpgbeautyeditor.ca

Wajah yang mulus biasanya didapat dengan bantuan foundation. Tapi, pastikan kamu memilih warna foundation yang menyatu dengan kulit wajah yah, Bela. Jika warna yang kamu pilih terlalu terang atau terlalu gelap, cowok pasti akan memandang aneh.

3. Memakai warna lipstik yang tidak biasa

12-ba62a06dd471ffbafc71c1cf9b279070.jpgyoutube.com

Saat ini warna lipstik tidak lagi hanya sebatas pink, merah, dan coklat. Warna-warna seperti biru, ungu, dan hijau pun juga tersedia. Tapi, menggunakan warna-warna tersebut ternyata bisa membuat para cowok malas mendekatimu.

4. Alis terlalu tebal

31-87228cf4eaff4521f33c19fdd9c4f874.jpgtoday.com

Alis yang tebal mungkin jadi favorit bagi sebagian perempuan. Tapi nyatanya, alis yang diukir terlalu tebal justru bisa membuat cowok ilfeel lho. So, pastikan alismu tetap tertata natural saat bertemu dengannya yah.

5. Memakai eyeshadow dengan warna mencolok

51-99529f7be68029f3cf43d3dbc0a093e0.jpgstylesweekly.com

Riasan dengan eyeshadow berwarna mencolok seperti kuning atau biru juga akan membuat kamu terlihat aneh di mata si dia. Oleh karena itu, gunakanlah warna-warna natural seperti coklat, peach, atau pink agar si dia tidak ilfeel.

6. Selalu menggunakan bulu mata palsu

61-ffca4008b7d2267a8d4e59e6bea6e20d.jpgrd.com

Menggunakan bulu mata palsu setiap hari, terutama yang sangat tebal, ternyata bisa membuat para cowok merasa risih melihatnya lho. Jadi, sebaiknya simpan bulu mata palsu untuk acara spesial dan cukup gunakan maskara untuk penampilan sehari-hari.

Itu tadi enam gaya makeup yang bisa bikin cowok jadi ilfeel. Pastikan kamu tidak melakukannya yah, Bela!

BACA JUGA: 5 Gaya Rambut Ini Bisa Buat Cowok Jadi Ilfeel​

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here