7 Gaya Rambut Unik untuk Sambut Tahun Baru Imlek

Tampil lebih spektakuler di hari raya imlek.

7 Gaya Rambut Unik untuk Sambut Tahun Baru Imlek

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Kepercayaan memotong rambut sebelum Tahun Baru Imlek diyakini dapat membuang kesialan. Terlepas dari mitos tersebut, mengubah gaya rambut untuk menyambut tahun baru merupakan salah satu cara kita menghargai penampilan diri sendiri. 

Untuk menyambut Tahun Baru Imlek yang hanya tinggal beberapa hari lagi, yuk, temukan inspirasi gaya rambut unik yang bisa kamu adaptasi. Gaya rambut yang akan dibagikan di sini merupakan gaya rambut yang cocok banget dipakai oleh kaum hawa yang mendambakan penampilan berbeda di tahun baru imlek mendatang.

Wah, sudah nggak sabar untuk segera tahu gaya rambut apa saja yang bisa dipakai saat tahun baru imlek nanti, ya! Yuk, langsung kepoin list-nya di sini!

1. Double Buns with Bangs

7 Gaya Rambut Unik untuk Sambut Tahun Baru Imlek

Yang satu ini merupakan hairstyle langganan yang banyak dipakai para perempuan pada saat Tahun Baru Imlek. Dua cepolan yang ditempatkan di atas rambut memang merupakan gaya rambut khas perempuan dari negeri tirai bambu. Untuk menambah manis penampilan, jangan lupa untuk turut memberikan poni rata di bagian depan dahi.

2. Braided Updo

Selain cepol, gaya rambut khas Imlek lainnya adalah kepangan. Nah, ide mengepang rambut dengan gaya braided updo seperti Fan Bingbing ini bisa kamu contoh, lho. Gaya rambut ini terlihat sangat rapi dan membuat penampilanmu lebih elegan.

3. Shoulder-Length Hair with Waves

Kalau nggak suka mencepol atau mengepang rambut, gaya rambut Shoulder-Length Hair with Waves a la Gemma Chan ini bisa kamu tiru, nih! Potongan rambut ini membuatmu kelihatan imut sekaligus segar.

4. Long Wavy Cut

Masih belum mau memotong rambut sebelum Tahun Baru Imlek? Nggak masalah, Bela. Kamu tetap bisa mengubah penampilanmu dengan menata rambut secara berbeda. Salah satu tatanan rambut yang bisa kamu pakai saat merayakan imlek nanti adalah Long Wavy Cut seperti yang diusung oleh Awkwafina.

5. Sleek Bob

Pemilik rambut pendek tetap bisa tampil stylish saat Imlek nanti. Yuk, tata rambutmu dengan gaya sleek bob. Rambut pendekmu ini disisir serapi mungkin, lalu berikan gel untuk memberikan wet-look effect atau gunakan mousse jika menginginkan mate-look effect.

6. Twisted High Ponytail

Bukan sekadar ikat rambut ponytail biasa, twisted high ponytail mengharuskanmu untuk menggulung rambut dari sisi kiri dan kanan kepala terlebih dahulu, lalu menyatukannya dalam satu ikat. Persis seperti tatanan rambut Dilraba Dilmurat pada foto ini, penampilanmu jadi lebih manis jika kamu membiarkan poni dan baby hair-mu tergerai bebas.

7. Pastel Peek-a-Boo Highlights

Nggak cuma fokus pada potongan rambut saja, kamu juga bisa mengubah penampilan rambutmu dengan mencoba warna-warna baru. Untuk menyambut tahun baru imlek yang meriah, gunakan warna rambut yang nggak biasa, seperti warna pastel. Nah, kalau kamu nggak ingin penampilan yang terlalu mencolok, ‘sembunyikan’ warna rambut pastelmu tersebut di balik warna rambut asli.

  • Share Artikel

TOPIC

    trending

    Trending

    This week's horoscope

    horoscopes

    ... read more

    See more horoscopes here